24 April 2024 - 11:37 11:37

Berbagi Kebahagiaan, Sinar Mas Land Berikan Paket Umroh Karyawan dan Santuni 300 Anak Yatim

Berbagi Kebahagiaan, Sinar Mas Land Berikan Paket Umroh Karyawan dan Santuni 300 Anak Yatim

WartaPenaNews, Tangerang-Berbagai kebahagiaan dalam momentum Bulan Ramadhan telah menjadi komitmen Sinar Mas Land. Tahun ini dikegiatan tersebut diwujudkan dengan melakukan pemberian santunan, yang juga menjadi bagian dari rangkaian acara ‘’Buka Puasa Bersama Management dan Karyawan Sinar Mas Land 2019’’ yang diikuti sekitar 1.350 karyawan di wiliayah Jabodetabek.

Acara yang berlangsung di ICE BSD City (24/5) tersebut mengusung tema “Indahnya Ramadhan dalam Keberagaman dan Kebersamaan” serta bertujuan untuk menjalin silaturahmi antar karyawan.

Buka Puasa Bersama Karyawan Sinar Mas Land ini turut dimeriahkan oleh pertunjukan band karyawan bernuasa musik islami, serta pengumuman rangkaian lomba bulan Ramadhan seperti kampung Ramadhan, foto Ramadhan, MTQ.Acara ini juga diisi tausiyah dari ustadz Wijayanto, dan penampilan musik dari Agus Snada (musisi), serta hadiah umroh bagi enam karyawan.

Dan disaat yang bersamaan sebagai apresiasi management Sinar Mas Land menyerahkan paket hadiah umroh kepada enam orang karyawan Sinar Mas Land yang beruntung. Masing-masing pemenang mendapatkan paket umroh senilai Rp.30.000.000 (tiga puluh juta rupiah). Penyerahan hadiah umroh ini merupakan yang ketiga kalinya oleh management perusahaan sekaligus merupakan salah satu bentuk apresiasi kepada karyawan.

Tak hanya itu, melalui Dhony Rahajoe (Managing Director President Office Sinar Mas Land dan Ketua Pelaksana Yayasan Muslim Sinar Mas – tengah kemeja coklat) didampingi Ustadz Wijayanto, serta Monik William (Deputy Group CEO Sinar Mas Land) beserta jajaran management Sinar Mas Land secara simbolis memberikan santunan kepada 300 anak yatim piatu yang tinggal disekitar Kawasan BSD City.

Masih dalam rangkaian untuk menyemarakkan Bulan Suci Ramadhan 1440H, Sinar Mas Land juga mengadakan sejumlah acara diantaranya Festival Ramadhan 2019 dan Berantas Buta Al-Qur’an sebagai bagian dari program Social Corporate Responsibility (CSR).

Festival Ramadhan 2019 diselenggarakan pada (22/5) di BSD City, dan mengusung tema “Jadikanlah Ramadhan Sebagai Ajang Perlombaan Menuju Kebaikan”. Festival Ramadhan tahun ini juga dimeriahkan dengan gelaran bazar murah untuk masyarakat, serta berbagai lomba kreatifitas keagamaan seperti lomba kolase ramadhan, seni tari dan musik religi, literasi Ramadhan, da’i cilik, dan busana muslim guru.

Tidak hanya itu, pihak penyelenggara juga memberikan santunan hingga pengobatan serta cukur rambut kepada ratusan anak yatim dan kaum dhuafa. Pada kesempatan yang sama, perusahaan memberikan penghargaan bagi para tokoh agama yang dianggap memberikan kontribusi kepada kemajuan bidang keagamaan dan sosial di lingkungan masing-masing.

Masih dalam rangkaian bulan suci Ramadhan, Sinar Mas Land bekerja sama dengan Forum Masjid Mushola BSD (FMMB) dan Yayasan Mama Papa yang dipimpin Ustadz Muhammad Taslim kembali menyelenggarakan program Berantas Buta Al Qur’an (BBQ 2019) di 77 mesjid yang tersebar di kawasan BSD City dan sekitarnya. Tingginya antusias para guru mengaji serta anak-anak usia Sekolah Dasar yang mengikuti program ini di tahun 2018, membuat Sinar Mas Land kembali menggelar program BBQ 2019.

Kegiatan BBQ ini merupakan yang kedua kalinya sejak diluncurkan pertama kali tahun 2018 lalu. Program ini bertujuan untuk memberantas buta baca Al Qur’an serta mengimplementasikan program SATU BSD (Silaturahmi Antar Umat melalui program Berdikari Sehat Damai) di sekitar kawasan BSD City.

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
24 April 2024 - 11:16
Alyssa Soebandono Lahirkan Anak Perempuan

WARTAPENANEWS.COM - Alyssa Soebandono baru saja melahirkan anak ketiganya yang berjenis kelamin perempuan. Kehadiran anak ketiganya jelas disambut bahagia oleh istri Dude Harlino beserta keluarganya. Diketahui anak ketiga Alyssa dan

01
|
24 April 2024 - 10:15
Perkosa Perempuan ODGJ, Pria di Bandar Lampung Dibekuk Polisi

WARTAPENANEWS.COM - Seorang pria lansia nekat memperkosa perempuan pengidap gangguan jiwa atau orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) di pinggir jalan. Pelaku berinisial MA (66) warga Gunung Agung, Kecamatan Tanjung Karang

02
|
24 April 2024 - 09:18
Jelang Penetapan Prabowo-Gibran Pemenang Pilpres di KPU, 4.266 Personel TNI-Polri Diterjunkan

WARTAPENANEWS.COM - KPU akan melaksanakan agenda penetapan pemenang untuk pemenang Pilpres 2024, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, di Kantor KPU Pusat, Jakarta Pusat, Rabu (24/4). Selain capres-cawapres terpilih, KPU mengundang berbagai

03