25 April 2024 - 16:49 16:49

BI dan Kemenkeu Luncurkan SIMODIS Informasi Devisa Ekspor-Impor

WartaPenaNews, Jakarta – Bank Indonesia (BI) dan Kementerian Keuangan (Kemenkeu) menyepakati kerja sama pemanfaatan dan pemantauan terintegrasi atas data devisa dari kegiatan ekspor dan impor melalui Sistem Informasi Monitoring Devisa Terintegrasi Seketika atau “Simodis”.

Kesepakatan dituangkan dalam nota kesepahaman yang ditandatangani Gubernur BI Perry Warjiyo dan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, di Jakarta, Senin (7/1/2019).

“Simodis ini akan memberikan beberapa manfaat yakni meningkatkan perolehan dan kualitas informasi devisa kegiatan ekspor dan impor, dan juga meningkatkan perolehan Devisa Hasil Ekspor (DHE),” menurut pernyataan resmi Bank Indonesia.

Dengan begitu, Simodis dapat mengoptimalkan penerimaan negara di bidang kepabeanan dan perpajakan. Kemudian, BI dan Kemenkeu juga dapat memperoleh informasi profil kepatuhan eksportir dan importir di bidang devisa dan kepabeanan, serta memperkuat pelaksanaan analisis bersama (joint analysis) terkait devisa.

Bank Indonesia mencatat sejak peraturan terkait DHE terbit pada 2012, kepatuhan eksportir dalam memenuhi ketentuan penerimaan DHE membaik dan mencapai 98,0% pada November 2018.

“Simodis menjadi salah satu langkah penguatan kebijakan DHE yang mengintegrasikan informasi ekspor dan impor, dan menyinergikan kebijakan Pemerintah dan Bank Indonesia terkait ekspor dan impor secara seketika,” tulis Bank Sentral.

Secara teknis, Simodis akan mengintegrasikan aliran dokumen, aliran barang dan aliran uang melalui dokumen ekspor dan impor dari Direktorat Jenderal Bea Cukai (DJBC) dan data NPWP dari Direktorat Jenderal Pajak (DJP), dengan data ekspor yang masuk dan impor yang keluar dari sistem transaksi finansial dan bank devisa.

Melalui integrasi ini, Simodis diharapkan mampu menyediakan informasi ekspor dan impor Indonesia yang komprehensif baik bagi Kemenkeu dan BI. (ant)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
25 April 2024 - 12:38
Ganjar Tolak Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran

WARTAPENANEWS.COM – Usai gelaran Pilpres 2024 ini, Ganjar Pranowo kembali menegaskan dirinya berada di luar pemerintahan. Sikap ini, bukan berarti dia tak hormat pada pemenang pilpres, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

01
|
25 April 2024 - 11:14
Pegawai Kementerian ESDM Diperiksa Kejagung Terkait Kasus Korupsi Timah

WARTAPENANEWS.COM – Kejaksaan Agung (Kejagung) menjadwalkan pemeriksaan seorang pegawai Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) dalam kasus korupsi tata niaga timah di wilayah Izin Usaha Pertambangan (IUP) PT Timah

02
|
25 April 2024 - 10:17
Bocah Temukan Mayat Wanita Membusuk di Dalam Rumah

WARTAPENANEWS.COM – Warga Kecamatan Cihara, Provinsi Banten dihebohkan penemuan sesosok mayat wanita di Kampung Barung Cayut, Desa Pondok Panjang, Kecamatan Cihara, Kabupaten Lebak. Mayat yang ditemukan bocah sekitar pukul 13.00

03