29 March 2024 - 14:05 14:05

Idul Adha 1440 H, Jamsyar Salurkan 16 Ekor Sapi Qurban

WartaPenaNews, Jakarta-Dalam rangka memperingati Hari Raya Idul Adha 1440 H, PT Penjaminan Jamkrindo Syariah atau Jamsyar sebagai institusi berbasis syariah mengkoordinir serta mengakomodir pelaksanaan Ibadah Qurban sebanyak 15 ekor sapi yang dilakukan oleh Komisaris, Direksi dan Karyawan/i serta 1 ekor sapi qurban dari Mitra Agen Jamsyar (PANJI).

Penyaluran hewan qurban yang dilaksanakan secara simbolis oleh Bapak Gatot Suprabowo selaku Plt Direktur Utama Jamsyar kepada Panitia Qurban Perum Jamkrindo yang untuk selanjutnya dilakukan pendistribusian kepada yang berhak menerima. Penyerahan secara simbolis juga dihadiri oleh Bapak Achmad Sonhadji selaku Direktur Operasional dan Ibu Endang Sri Winarni selaku Direktur Keuangan, SDM & Umum.

Kegiatan penyaluran hewan qurban ini sebagai aktualisasi wujud syukur kepada Allah SWT atas seluruh pencapaian korporasi Jamsyar, baik pencapaian atas target perusahaan yang sangat menggembirakan dimana sampai dengan akhir tahun 2018 serta Semester I tahun 2019, Jamsyar selalu melampaui target yang diharapkan. Begitu pula, apresiasi dari pihak eksternal yang diberikan Jamsyar.

Sebagai salah satu lembaga keuangan syariah yang terdepan didalam bisnis penjaminan, Jamsyar menjadi entitas perusahaan penjaminan berbasis syariah yang selalu tumbuh dan berkembang baik dalam lingkup portofolio bisnis maupun kemitraan dengan pihak lain.

Saat ini dalam rangka memperingati Milad ke-5 pada tanggal 19 September 2019, Jamsyar telah memiliki jaringan kerja dengan yang luas yaitu 5 kantor cabang (Medan, Palembang, Bandung, Surabaya dan Makasar) serta 8 Kantor Unit Pelayanan (Aceh, Pekanbaru, Lampung, Semarang, Pontianak, Banjarmasin, Balikpapan dan Mataram).

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
29 March 2024 - 12:16
Antisipasi Pemudik dari Tol Cisumdawu, Tol Cipali Gelar Uji Coba Contraflow

WARTAPENANEWS.COM -  Tol Transjawa yang menghubungkan kota-kota di Pulau Jawa masih jadi pilihan utama bagi pemudik. Tol Cipali sebagai bagian dari Tol Transjawa, melakukan serangkaian persiapan jelang arus mudik. Salah

01
|
29 March 2024 - 11:14
Polisi Jaga Ketat Gereja di NTT

WARTAPENANEWS.COM -  Guna memberikan rasa aman jelang perayaan Misa Jumat Agung 2024, pasukan Gegana dari personel Brimobda NTT melakukan seterilisasi gereja. Salah satunya di Gereja Katederal Imakulata Atambua, Kabupaten Belu.

02
|
29 March 2024 - 10:12
Tarif Listrik April-Juni 2024 Tidak Naik

WARTAPENANEWS.COM - Pemerintah memutuskan tarif listrik subsidi dan nonsubsidi tidak naik di April-Juni 2024. Meski secara parameter, tarif listrik harusnya mengalami kenaikan. Direktur Jenderal Ketenagalistrikan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral,

03