20 April 2024 - 15:35 15:35

Kalteng Putra Pede, Arema Ogah Kecolongan

WartaPenaNews, Jakarta – Arema FC bakal menjalani laga tandang ke markas Kalteng Putra dalam laga leg kedua babak semifinal Piala Presiden 2019 di Stadion 17 Mei Banjarmasin, Jumat (5/4) malam ini.

Meski dalam laga tersebut, Arema memiliki modal besar setelah pada leg pertama di Stadion Kanjuruhan Malang, Selasa (2/4) lalu, Singo Edan -julukan Arema- berhasil menang telak 3-0, namun pelatih Arema Milomir Seslija tak ingin pemainnya terlena dan menyia-nyiakan peluang.

Hal itu diungkapkannya, lantaran diakuinya bahwa anak asuhnya tercatat banyak membuang peluang yang sebenarnya bisa menjadi gol pada saat leg pertama berlangsung.

“Seharusnya kita bisa mencetak tiga sampai empat gol tambahan, sayang pelunga banyak terbuang sia-sia. Namun, secara kesuluruhan para pemain bermain denga pintar di leg pertama,” ungkap pelatih yang akrab disapa Milo itu seperti dikutip dari Wearemania, Kamis (4/4) kemarin.

Pelatih asal Bosnia itu juga berharap anak asuhnya mampu mempertahankan performa bagus saat berhadapan dengan Kalteng Putra di leg pertama, kemarin. Menurutnya, jika performa bagus itu dipertahankan di leg kedua, bukan tidak mungkin mereka akan mengunci satu tiket ke partai final.

“Secara keseluruhan, saya mengapresiasi cara bertahan dan menyerang pemain kami yang sama-sama baiknya, kompak sebagai satu tim. Anak-anak jarang bermain individual, meski cuma satu kali berlatih sebelum bertanding, tapi secara keseluruhan permainan tim bagus, ini harus kita pertahankan untuk leg kedua nanti,” jelas Milo.

Sementara itu, kapten Kalteng Putra, I Gede Sukadana tetap optimis timnya mampu merebut tiket final Piala Presiden 2019. Meski diakuinya, timnya harus bekerja keras saat menjamu Arema, usai tertinggal agregat 0-3.

“Kami masih tetap optimistis bisa masuk babak final, dan bisa mengejar ketertinggalan tiga gol dari Arema,” ungkap Sukadana seperti dikutip situs resmi PSSI, Kamis (4/4) kemarin.

Pemain asal Bali ini mengakui Arema tampil lebih bagus. Situasi inilah yang tak boleh terjadi lagi pada leg kedua dan Kalteng Putra diminta memaksimalkan semua peluang yang ada.

“Memang Arema tampil lebih bagus. Akan tetapi, di leg kedua kami tak boleh lengah lagi dan bertekad cetak banyak gol,” tegasnya.

Kalteng Putra akan menjamu Arema FC di Stadion 17 Mei Banjarmasin, Jumat (5/4) malam ini, pukul 19.00 WIB. Laga ini akan menjadi laga penentu bagi kedua kesebelasan. Namun tim tamu, Arema FC lebih diunggulkan untuk bisa lolos ke final Piala Presiden setelah menang telak 3-0 di leg pertama. (*/dbs)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
17 April 2024 - 14:51
Kemhan Kembali Beli Kapal Perang

WARTAPENANEWS.COM -  Kementerian Pertahanan RI menandatangani kontak pengadaan kapal perang canggih fregat jenis FREMM (Frigate European Multi-Mission). Total ada dua unit kapal yang dibeli Kemhan. Kemhan RI menjelaskan, pengadaan kapal

01
|
17 April 2024 - 14:11
Diduga Sakit Hati, Suami Bunuh Istri dengan 17 Tusukan

WARTAPENANEWS.COM -  Sakit hati gegara orangtuanya kerap dihina, seorang suami di Kabupaten Pelalawan, Riau nekat menghabisi nyawa istrinya dengan menikam 17 tusukan di kamar mandi rumah saudaranya. Dalam hitungan jam,

02
|
17 April 2024 - 13:14
Satu Terduga Pembunuh Pria Bersimbah Darah di Sampang Ditangkap

WARTAPENANEWS.COM - Polisi berhasil mengamankan satu pelaku dugaan pembunuhan di Desa Jelgung, Kecamatan Robatal, Sampang Madura, Rabu (17/4/2023). Peristiwa berdarah itu menimpa korban IA (26) warga banyusokah, Kecamatan Ketapang, Sampang,

03