23 April 2024 - 22:18 22:18

Pebulutangkis Muda Indonesia Boyong Dua Gelar dari Belanda

WartaPenaNews, Jakarta – Hasil mengembirakan didapat para pebulutangkis muda Indonesia yang turun di ajang Dutch Junior International 2019 di Haarlem, Belanda.

Dalam ajang tersebut, wakil Merah Putih sukses membawa pulang dua gelar juara sekaligus. Dua gelar juara Dutch Junior International 2019 yang diraih Indonesia tersebut datang dari nomor ganda putri dan ganda campuran.

Apresiasi khusus patut dipersembahkan kepada sosok wanita belia bernama Nita Violina Marwah. Ya, pebulutangkis berusia 17 tahun itu-lah yang mampu mempersembahkan dua gelar untuk Indonesia di ajang Dutch Junior International 2019 lantaran dirinya bermain rangkap.

Ya, dari nomor ganda putri Nita berhasil mempersembahkan gelar juara saat ia berpasangan dengan Putri Syaikah. Sedangkan untuk nomor ganda campuran gelar juara itu diraih Nita saat berpasangan dengan Daniel Marthin.

Di sektor gandu putri Nita/Putri berhasil meraih gelar juara usai menundukkan wakil China, Luo Xumin/Zhou Xinru dalam dua set langsung dengan skor cukup tipis 21-19 dan 21-18.

Sementara di nomor ganda campuran, Daniel/Nita yang menjadi unggulan ketujuh berhasil meraih gelar juara usai mengalahkan unggulan kelima asal China, Feng Yanzhe/Lin Fangling, dengan skor 21-16 dan 21-16.

Akibat bermain rangkap itu, Nita bahkan harus melakoni delapan laga dalam dua hari terakhir penyelenggaraan Dutch Junior International 2019. Hal itu terjadi lantaran dirinya bermain pada babak 16 dan 8 besar pada Sabtu (2/3) serta semifinal dan final pada Minggu (3/3) waktu setempat.

Nita sendiri mengaku kelelahan dengan keadaan tersebut. Akan tetapi, ia mengatakan dirinya coba bertahan dan terus berusaha serta berjuang untuk memberikan hasil terbaik bagi Indonesia.

“Saat di final saya main nothing to lose saja, karena badan saya sudah capek banget. Dari kemarin (babak 16 dan delapan besar) main sehari empat kali (ganda putri dan ganda campuran),” ucap Nita seperti dikutip dari situs resmi PBSI, Senin (4/3) kemarin.

“Namun saya tetap usaha tahan semaksimal mungkin, saya nggak mau kalah sama keadaan, jadi saya mikirnya harus fokus satu demi satu poin dulu,” sambung wanita kelahiran Majalengka, 25 Maret 2001 ini.

Meski kelelahan, namun Nita mengaku punya cara agar tetap optimal dalam penampilannya. Ia mengaku mencoba untuk tetap rileks di setiap pertandingan yang ia jalani. “Cara menyiasati kondisi fisiknya, paling hanya mencoba rileks dari pikiran maupun badan. Soalnya jadwal mainnya memang mepet,” tegas Nita.

Nita berharap, kedepan penampilannya tetap konsisten untuk meraih gelar di setiap kejuaraan yang akan diikutinya. “Saya berharap semoga saya bisa tampil konsisten terus untuk mempertahankan prestasi dan gelar juara,” pungkas Nita.

Sebenarnya, Indonesia berpeluang memberikan tiga gelar di ajang tersebut. Akan tetapi, Christian Adinata yang turun di nomor tunggal putra gagal meraih kemenangan lantaran dikalahkan tunggal China, Liu Liang, dengan skor 14-21, 21-13 dan 17-21 di partai final. (*/dbs)

 

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
17 April 2024 - 14:51
Kemhan Kembali Beli Kapal Perang

WARTAPENANEWS.COM -  Kementerian Pertahanan RI menandatangani kontak pengadaan kapal perang canggih fregat jenis FREMM (Frigate European Multi-Mission). Total ada dua unit kapal yang dibeli Kemhan. Kemhan RI menjelaskan, pengadaan kapal

01
|
17 April 2024 - 14:11
Diduga Sakit Hati, Suami Bunuh Istri dengan 17 Tusukan

WARTAPENANEWS.COM -  Sakit hati gegara orangtuanya kerap dihina, seorang suami di Kabupaten Pelalawan, Riau nekat menghabisi nyawa istrinya dengan menikam 17 tusukan di kamar mandi rumah saudaranya. Dalam hitungan jam,

02
|
17 April 2024 - 13:14
Satu Terduga Pembunuh Pria Bersimbah Darah di Sampang Ditangkap

WARTAPENANEWS.COM - Polisi berhasil mengamankan satu pelaku dugaan pembunuhan di Desa Jelgung, Kecamatan Robatal, Sampang Madura, Rabu (17/4/2023). Peristiwa berdarah itu menimpa korban IA (26) warga banyusokah, Kecamatan Ketapang, Sampang,

03