WartaPenaNews, Jakarta – Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya masih terus mendapati warga yang hendak mudik Lebaran 2020. Hal itu diketahui dari masih adanya kendaraan yang mencoba keluar Ibu Kota dan daerah penyangga, Sabtu 9 dan Minggu 10 Mei 2020.
Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Sambodo Purnomo Yogo, mengatakan, tercatat ada 707 kendaraan yang berupaya keluar Jakarta dan sekitarnya, Sabtu 9 Mei 2020. Kemudian, pada Minggu 10 Mei 2020 diketahui ada 653 kendaraan. Jumlahnya meningkat ketimbang hari Jumat 8 Mei 2020 yang mencatat sebanyak 778 kendaraan yang coba keluar.
“Itu termasuk kendaraan mobil pribadi, kendaraan umum dan sepeda motor yang diputarbalikkan di jalan arteri,” ujar Sambodo saat dikonfirmasi, Senin 11 Mei 2020.
Baca juga: Tips Atasi Cegukan pada Bayi
Sebanyak 778 kendaraan tersebut dipastikan gagal keluar. Sebab, mereka diputar balik di Pintu Tol Bitung arah Merak dan Pintu Tol Cikarang Barat arah Jawa Barat juga oleh petugas di 16 pos pemantau terpadu.
Pos itu didirikan di jalan arteri di sejumlah wilayah Jakarta, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jadetabek). Total, sejak operasi tersebut digelar pada 24 April hingga 10 Mei 2020 tercatat sebanyak 16.404 kendaraan diputarbalikkan saat hendak keluar wilayah Jadetabek.
Sambodo merinci, selama 17 hari operasi sebanyak 3.875 kendaraan roda empat diputar balik di Pintu Tol Bitung dan 5.515 kendaraan diputar balik di Pintu Tol Cikarang Barat arah Jawa Barat. Sementara itu, sebanyak 7.014 kendaraan lainnya diputar balik di jalur arteri. (mus)