22 May 2024 - 07:58 7:58

7 Tips Mencegah Infeksi Virus Corona

WartaPenaNews, Jakarta – Penyebaran virus Coroan mulai menggila, virus yang bermula muncul di china saat ini sudah menyerbu banyak negara baik di asia, eropa hingga timur tengah. Belakangan tetangga negara china yakni korea selatan dan jepang menjadi negara kedua dan ketiga dengan kasus terbanyak.

Di asia tenggara thailand, singapore, malasyia dan pilipina sudah mengumumkan terdapat kasus virus serupa. Bahkan di pilipina sudah dilaporkan ada pasien yang meninggal.

Di Indonesia sendiri kasus virus corona masih belum ditemukan. Namun, bukan berarti indonesia aman dari penyebaran virus korona. Laporan telah menunjukan bahwa orang indonesia juga bisa terjangkit virus yang masih misterius ini. Korban yang terjangkit virus corona memang sedang bekerja di luar negeri, namun ini telah membantah teori bahwa orang indonesia kebal dari virus corona.

Baca Juga: Survei LSPI: Pilkada Banggai Diprediksi Jadi Pertarungan Amiruddin dan Petahana

Maka dari itu semua elemen masyarakat perlu waspada pada penyebaran virus corona. Nah untuk mencegah terjangkit virus corona Badan kesehatan dunia telah menghimbau beberapa anjuran. Apa saja berikut ulasannya.

1. Perbanyak asupan energi

Beberapa orang memiliki kebiasaan melewatkan makan, terutama sarapan. Kebiasaan ini membuat asupan energi jadi tidak baik sehingga bisa membuat tubuh cepat lelah dan sistem kekebalan tubuh melemah, akiabtnya berisiko mudah terserang penyakit termasuk virus corona.

Untuk mendapatkan energi yang cukup kita semua perlu memastikan untuk tidak melewatkan makan, dan perbanyaklah mengkonsumsi makanan sehat seperti sayuran hijau dan buah-buahan.

2. Perbanyak Konsumsi Protein

Asupan protein yang cukup sangat penting bagi tubuh untuk mempertahankan sistem kekebalan tubuh yang sehat dan untuk membantu menyembuhkan beragam masalah kesehatan. Protein menyediakan bahan sintetis sel darah putih dan antibodi, yang berguna untuk melawan bakteri dan virus.

3. Minumlah banyak air, terutama air hangat

Perhatikan setiap hari minum tidak kurang dari 1500ml air hangat. Minumlah sedikit demi sedikit, beberapa kali sehari. Tidak perlu menunggu hingga haus untuk minum.

4. Batasi makanan berminyak, gorengan, dan permen

Makanan-makanan ini mememang enak namun kurang memberikan asupan energi, makanan ini juga bisa menyebabkan gangguan pencernaan, tidak menyediakan cukup protein dan vitamin yang diperlukan untuk sistem kekebalan tubuh. sehingga kamu perlu membatasinya.

5. Memastikan kebersihan makanan

Makanlah yang makanan yang dimasak secara matang. Daging, ikan, dan telur harus dimasak hindari makanan mentah untuk sementara waktu.. Makanan yang belum dimasak harus disimpan di kompartemen khusus untuk mencegaj penyebaran penyakit. Cuci tangan Anda sebelum makan, sebelum dan sesudah menyiapkan makanan, setelah menggunakan kamar kecil, Batasi makan di restoran. untuk menghindari kontak.

6. Jagalah kebersihan tubuh

Cuci tangan sesering mungkin dengan sabun, tetes mata untuk mencegah virus masuk lewat mata, jaga kebersihan saluran pernapasan atas (hidung, mulut). Saat bersin, pilek, batuk, tutup mulut atau gunakan tisu lalu buang kertas ke keranjang sampah dan cuci dan keringkan tangan Anda.

7. Jangan lupa berolahraga dan berjemur

Tingkatkan aktivitas fisik secara teratur minimal 60 menit / hari dan jangan lupa berjemur di matahari pagi untuk membunuh virus. dan jangan lupa gunakan masker saat keluar rumah. (mus)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
21 May 2024 - 12:39
Presiden Iran Ebrahim Raisi Akan Dimakamkan di Kota Mashhad

WARTAPENANEWS.COM – Meninggalnya Presiden Iran Ebrahim Rais dalam kecelakaan helikopter di Azerbaijan Timur menyisakan duka bagi masyarakat Iran. Prosesi upacara pemakaman terhadap Raisi akan digelar dari Selasa sampai Kamis pekan

01
|
21 May 2024 - 12:19
Gempa Berkekuatan 5,3 Magnitudo Guncang Malang Getarannya Terasa hingga Jember

WARTAPENANEWS.COM – Gempa berkekuatan 5,3 magnitudo mengguncang Kab. Malang, Jawa Timur, Selasa (21/5). Gempa terjadi sekitar pukul 02.42 WIB. BMKG menginformasikan, gempa berpusat di 127 km Tenggara Kab. Malang tepatnya

02
|
21 May 2024 - 11:36
Ini Penyebab Tabrakan Beruntun di Tol Jagorawi

WARTAPENANEWS.COM – Terjadi tabrakan beruntun di Tol Jagorawi arah Jakarta, Selasa pagi (21/5). Setidaknya tiga mobil terlibat, dua di antaranya adalah Toyota Calya/Daihatsu Sigra. Kecelakaan tersebut viral di media sosial

03