21 April 2025 - 07:50 7:50
Search

75 ABK KM Kelud Terima Vaksinasi Covid-19

WartaPenaNews, Jakarta – PT Pelayaran Nasional Indonesia (Persero), melakukan vaksinasi terhadap 75 Anak Buah Kapal (ABK) KM Kelud. Ini merupakan suntikan pertama vaksinasi COVID-19 di Jakarta pada Jumat (19/3) pekan lalu.

Pjs. Kepala Kesekretariatan Perusahaan PT PELNI (Persero) Opik Taupik menyampaikan PELNI mendukung penuh program vaksinasi yang tengah dilakukan Pemerintah.

“Kru KM Kelud menjadi perwakilan PELNI pada program vaksinasi tahap kedua di Jakarta. Hal ini merupakan wujud komitmen kami dalam mendukung langkah pemberian vaksinasi yang digaungkan oleh Pemerintah kepada Masyarakat Indonesia,” terang Opik Taupik dalam siaran persnya, Selasa (23/3/2021).

Selain kru kapal, Opik Taupik merinci bahwa pegawai PELNI yang melaksanakan kegiatan operasional juga telah mulai mendapatkan vaksinasi seperti di Cabang Balikpapan, Manokwari, Fak-Fak, Merauke, Palu, Biak, dan Jayapura. “Untuk kru kapal dan rekan-rekan di cabang lainnya masih dalam penjadwalan dan kami harapkan dapat dilakukan secara bertahap,” terangnya.

Opik Taupik menambahkan dengan telah dilakukannya penyuntikan vaksinasi COVID-19 kepada pegawai PELNI yang melaksanakan kegiatan operasional, diharapkan dapat melindungi dan menambah kepercayaan diri pegawai PELNI untuk memberikan pelayanan kepada seluruh pelanggan.

“Walaupun vaksinasi telah dilakukan, protokol kesehatan dan pelaksanaan 5M dalam kegiatan operasional dan pelayaran tetap kami tegakkan sehingga tetap memberikan rasa aman dan nyaman bagi seluruh pihak, terlebih sesaat lagi akan masuk masa angkutan lebaran 2021,” tambah Opik Taupik.

Dalam masa kebiasaan baru transportasi laut, PT PELNI senantiasa menerapkan protokol kesehatan yang ketat bagi penumpang dan kru kapal. Seluruh kapal PELNI juga rutin dilakukan penyemprotan disinfektan pada seluruh sudut kapal PELNI untuk memastikan kapal steril dalam setiap perjalanannya. Kapal PELNI juga masih menerapkan tingkat keterisian sebesar 50 persen dari kapasitas kapal, sehingga tetap terjaga jarak antar penumpang. (rob)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait