6 May 2024 - 10:53 10:53

Anies Didoakan Jadi Presiden di Acara KAHMI Jaya

wartapenanews.com – Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menghadiri pelantikan pengurus Majelis Wilayah (MW) Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam Jakarta Raya (KAHMI Jaya) periode 2022-2027. Anies yang merupakan Wakil Ketua Dewan Penasehat KAHMI Jaya, didoakan menjadi presiden.

Hal tersebut diungkapkan oleh Wakil Ketua DPRD DKI dari Fraksi Gerindra, M Taufik, yang juga menjabat sebagai Ketua Umum KAHMI Jaya.

“Itu dia, presiden memang. Boleh kita doakan, bagaimana presiden ke depan datang dari KAHMI,” kata Taufik sambil menunjuk ke arah Anies, disambut riuh tepuk tangan hadirin yang hadir dalam acara yang berlangsung di Hotel Aryaduta, Jakarta, Minggu (6/2/2022).

Taufik mengungkapkan KAHMI merupakan organisasi yang berhubungan dengan politik. Karenanya, ia memandang wajar jika KAHMI menyuarakan dukungannya kepada tokoh politik.

“KAHMI selalu ada hubungannya dengan politik. Karena kalau tidak ada hubungannya, bukan HMI. Karena itu, jangan sungkan mendorong siapa saja jadi pimpinan ke depan,” ucapnya.

Taufik juga menyinggung nama lain yang ia anggap sebagai pemimpin. Nama yang disebut adalah Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria dan mantan Wali Kota Tangerang Selatan, Airin Rachmi Diany.

“Ada Pak Ariza, pemimpin kita juga masa depan. Bu Airin memang selalu yang saya sampaikan sebagai calon Gubernur DKI,” ujarnya.

Sementara itu, saat memberikan sambutannya, Anies mengatakan bahwa KAHMI adalah wadah di mana para pemimpin-pemimpin mahasiswa yang terlatih dengan pengalamannya serta mampu menjaga persatuan.

“Yang paling jago menjaga persatuan ini adalah KAHMI. Karena KAHMI memiliki kemampuan di dalam kepemimpinan, dalam organisasi, untuk bisa menjaga ambang batas perbedaan tidak boleh melampaui titik tertentu,” ungkap orang nomor satu di DKI Jakarta itu.(mus)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
6 May 2024 - 10:16
Ada Tumpahan Oli, Jalan Juanda Depok Macet Parah

WARTAPENANEWS.COM – Jalan Juanda dari arah Cisalak ke arah Margonda, Depok, macet parah tadi pagi, Senin (6/5) sekitar pukul 08.00 WIB. Ada tumpahan oli jalan dekat Pesona Square Mal. Pantauan

01
|
6 May 2024 - 09:13
4 Pelaku Penipuan Pengusaha Plastik di Tangerang Dibekuk

WARTAPENANEWS.COM – Polisi mengamankan empat orang berinisial TM (29), GR (31), HH (37) dan ANS (24), pelaku penipuan dengan modus membeli plastik gilingan di Kabupaten Tangerang. Korban mengalami kerugian mencapai

02
|
6 May 2024 - 08:29
Dua Anak di Jember Alami Gangguan Jiwa akibat Terlalu Sering Main Game Online

WARTAPENANEWS.COM – Dua kakak beradik ini berinisial EW (19) dan SA (17), warga Desa Sruni, Kecamatan Jenggawah, Jember, Jawa Timur mengalami gangguan jiwa. Mereka berdua kini terus mendapatkan bantuan terapi dan

03