20 April 2024 - 07:15 7:15

Antisipasi Penyebaran Corona, Area Terminal, Stasiun Sampai Sekolah Disterilkan

WartaPenaNews, Jakarta – Sejumlah aparat gabungan bersama Dinas Kesehatan Kota Depok menggelar aksi bersih-bersih ke beberapa area publik seperti terminal dan stasiun yang berada di Kota Depok, Jawa Barat, pada Minggu (15/3/2020).

Kegiatan yang diikuti Kapolres Metro Depok, Komisaris Besar Azis Andriansyah itu dilakukan sebagai bentuk upaya memutus mata rantai penyebaran Corona Covid-19. Aksi bersih-bersih menggunakan cairan khusus ini dimulai dari area Terminal Depok hingga ke Stasiun Depok Baru.

“Tujuannya untuk mencegah dan memutus rantai penyebaran virus Corona sekaligus mengimbau dan mengajak masyarakat untuk membiasakan diri hidup bersih dan higienis,” kata Azis didampingi Komandan Kodim 0508/Depok, Kolonel Agus Isrok Miraj

Selain membersihkan bebera area publik itu, petugas juga sempat mendatangi langsung sejumlah penumpang bus atau pun kereta. Mereka mengkampanyekan hidup bersih dengan menyemprotkan hand sanitizer ke tangan sejumlah pengguna transportasi umum tersebut

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kota Depok, dokter Novarita mengatakan, kegiatan bersih-bersih ini menargetkan sejumlah tempat umum area publik.

“Sekarang kolaborasi dengan polres dan TNI dan aparat terkait kita memberikan sosialisasi,” katanya

Novarita mengaku, aksi bersih-bersih ini akan semakin rutin dilakukan. “Pokoknya ini terus dilakukan sampai kasus Corona masih ada. Tapi, sebenarnya PHBS (pola hidup bersih dan sehat ini kan enggak cuma karena Corona,” ujarnya

Ia mengaku, pihaknya tidak menyiapkan anggaran khusus untuk kegiatan ini. Sebab, bantuan datang dari biaya tak terduga yang direkomendasikan oleh Gubernur Jawa Barat. “Inikan terkait dengan informasi pandemi global. Akhirnya kita membuat anggaran tersendiri, dan itu disarankan gubernur,” katanya.

Baca Juga: Bukan Hanya Jakarta, Virus Corona Meluas ke Jabar hingga Manado

Sterilisasi kelas sekolah di BogorRuang kelas diberikan cairan Disinfektan/Muhammad AR

Sekolah Disinfektan

Mengantisipasi penyebaran Corona Covid-19, aktivitas belajar di sekolah di wilayah Bogor, Jawa Barat diliburkan sementara. Tak ada kegiatan belajar mengajar maka dilakukan upaya penyemprotan sterilisasi disinfektan.

“Kami melakukan sterilisasi dengan menyemprotkan disinfektan di semua ruangan, semua siswa yang masuk kelas nantinya sudah bersih,” kata Ketua II Yayasan Umul Quro, Bidang Sarana dan Prasarana salah satu sekolah di Bogor, Muhammady pada Minggu (15/3/2020).

Dia menjelaskan, upaya sterilisasi ini sudah menjadi keputusan rapat sekolah. Antisipasi diperlukan mengingat ancaman wabah Corona. Langkah ini diambil juga agar pihak orangtua merasa nyaman saat anaknya kembali menjalani kegiatan sekolah.

“Kita tidak mau terlambat dalam hal semacam ini. Corona ini merupakan kasus internasional sudah banyak yang kena wabah sehingga kita mengantisipasi segera mungkin,” imbuhnya.

Sementara, untuk proses ujian, seluruh siswa sudah menyelesaikan ujian sejak pekan lalu. Pun, untuk Ujian Nasional Berbasis Komputer, pihak sekolah sudah melaksankan tryout dan sedang menunggu jadwal lanjutan dari dinas pendidikan.

“Baru selesai ujian tengah semester hari Kamis untuk SD, SMP dan hingga Jumat untuk SMA kemudian tinggal menunggu ujian akhir semester nanti,” katanya. (mus)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
17 April 2024 - 14:51
Kemhan Kembali Beli Kapal Perang

WARTAPENANEWS.COM -  Kementerian Pertahanan RI menandatangani kontak pengadaan kapal perang canggih fregat jenis FREMM (Frigate European Multi-Mission). Total ada dua unit kapal yang dibeli Kemhan. Kemhan RI menjelaskan, pengadaan kapal

01
|
17 April 2024 - 14:11
Diduga Sakit Hati, Suami Bunuh Istri dengan 17 Tusukan

WARTAPENANEWS.COM -  Sakit hati gegara orangtuanya kerap dihina, seorang suami di Kabupaten Pelalawan, Riau nekat menghabisi nyawa istrinya dengan menikam 17 tusukan di kamar mandi rumah saudaranya. Dalam hitungan jam,

02
|
17 April 2024 - 13:14
Satu Terduga Pembunuh Pria Bersimbah Darah di Sampang Ditangkap

WARTAPENANEWS.COM - Polisi berhasil mengamankan satu pelaku dugaan pembunuhan di Desa Jelgung, Kecamatan Robatal, Sampang Madura, Rabu (17/4/2023). Peristiwa berdarah itu menimpa korban IA (26) warga banyusokah, Kecamatan Ketapang, Sampang,

03