WartaPenaNews, Jakarta – Pelatih Inter Milan, Antonio Conte mengakui lini belakang tim asuhannya masih rapuh. Mereka banyak mengalami kebobolan di Serie A musim ini.
Teranyar gawang Inter bobol dua kali oleh Sampdoria. Dalam pertemuan di Luigi Ferraris, Rabu malam WIB 6 Januari 2021 itu, La Beneamata kalah dengan skor 1-2.
Sejauh ini total Inter sudah kebobolan 21 gol dalam 16 pertandingan. Itu yang membuat Conte merasa harus segera melakukan evaluasi agar kelemahan bisa diperbaiki.
“Yang mungkin kekurangan kami musim ini mungkin adalah sedikit keseimbangan, di mna kami kebobolan terlalu banyak gol,” ujar Conte, dikutip dari Sky Sports Italia.
Rapuhnya lini belakang Inter bertolak belakang dengan penyerangan. Sejauh ini, mereka menjadi tim paling produktif di kompetisi kasta tertinggi Italia.
Total sudah 41 gol yang disarangkan Romelu Lukaku dan kawan-kawan ke gawang lawan. Conte dengan jujur mengatakan tidak punya keluhan untuk para pemain depan.
“Tapi saya tidak memiliki keluhan tentangan permainan menyerang dan cara kami menempatkan diri di dalam area penalti,” tuturnya.
Inter masih ada di urutan kedua klasemen sementara dengan raihan 36 poin. Mereka tertinggal satu angka dari Milan yang ada di posisi puncak. (mus)