IPOL.ID – Dalam memperingati hari raya Idul Adha 1444 H, Artha Graha Peduli sebagai yayasan non-profit milik Artha Graha Network kembali menjadi pelaksana dan penerima sekaligus penyalur hewan kurban.
Artha Graha Peduli menerima dan akan menyalurkan ratusan hewan kurban di 169 titik, yang tersebar di 15 Provinsi di Indonesia. Puluhan sapi dan kerbau serta ratusan kambing ini telah tersertifikasi sehat dan layak konsumsi oleh dinas perikanan dan peternakan Pemkab Bogor.
Menariknya, di tiap perusahaan dalam menyumbangkan hewan kurban ini, diberikan kepada karyawan yang memiliki kinerja terbaik. Sebagai bentuk reward perusahaan pada karyawannya. Sekaligus sumbangsih perusahaan bagi karyawan yang akan berkurban namun memiliki keterbatasan biaya untuk melakukannya.
Sulaeman (Sule) selaku koordinator dari kegiatan kurban ini, menyatakan bahwa Artha Graha Peduli ingin berkontribusi bagi masyarakat melalui kegiatan sosial dan keagamaan seperti di hari raya Idul Adha.
“Ini apresiasi unit usaha (perusahaan) untuk teman-teman yang ingin berkurban tapi terkendala biaya. Maka dari itu kami inisiasi, setiap hewan kurban di atas namakan teman-teman sekalian. Bukan atas nama unit usaha (perusahaan) yang memberikan Sapi atau Kambing tersebut” Terang Sule di kawasan SCBD, Jakarta. Pada Selasa (27/06)
Pemberian hewan kurban ini diberikan secara simbolis oleh perwakilan unit usaha, yang dihadiri oleh Samir (Direksi Danayasa), Indra S. Budianto (Direksi Bank Artha Graha Internasional) dan Johan Sunarto (Direksi Mall Artha Gading)
Turut hadir dalam agenda kick-off tersebut Ketua Umum Artha Graha Peduli Heka Hertanto, ia berharap semoga dengan terselenggaranya agenda sosial ini, AGP dapat memberikan kontribusi secara langsung. Khususnya bagi masyarakat di sekitar unit usaha.
“Sebagian daging kurban ini akan disalurkan kepada yang membutuhkan, sehingga mereka juga dapat merasakan kebahagiaan (keberkahan) Idul Adha” Jelas Heka
“Melalui kurban ini kita diajarkan pentingnya berbagi dan peduli terhadap sesama. Mengingatkan pengorbanan besar Nabi Ibrahim pada Nabi Ismail, semata-mata dalam menjalankan perintah Allah SWT” pungkasnya. (sol)
home » Artha Graha Peduli Distribusikan Ratusan Hewan Kurban Tersertifikasi di SCBD
Artha Graha Peduli Distribusikan Ratusan Hewan Kurban Tersertifikasi di SCBD


Follow Google News Wartapenanews.com
Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.
Trending
Pilihan Redaksi

Peresmian Rumah Sakit Utama Diserang Geng Haiti, 2 Jurnalis dan 1 Polisi Tewas
26 December 2024 - 12:07

Dini Hari Tadi Terjadi 2 Kecelakaan di Tol Cipularang, Dua Orang Meninggal
26 December 2024 - 11:09

Reaksi Tegas Ketua KPK Jika Hasto Ditangkap Megawati Datangi KPK
25 December 2024 - 11:16