29 March 2024 - 04:20 4:20

Banding Ditolak, Putri Candrawathi Tetap Dihukum Penjara 20 Tahun

wartapenanews.com –  Pengadilan Tinggi DKI Jakarta memperkuat vonis Pengadilan Negeri Jakarta Selatan terhadap istri Ferdy Sambo, Putri Candrawathi. Dengan demikian, vonis Putri di kasus pembunuhan berencana Brigadir J, tetap 20 tahun penjara.

Namun, terdakwa Putri Candrawathi tidak dihadirkan dalam persidangan, hingga majelis hakim membacakan putusan. “Menguatkan putusan pengadilan tingkat pertama,” kata Ketua Majelis Hakim Pengadilan Tinggi DKI Ewit Soetriadi membacakan berkas putusan, Rabu (12/4/2023).

Hakim meyakini Putri telah terbukti melakukan pembunuhan berencana terhadap Brigadir J. Sehingga, hakim menyatakan putusan Pengadilan Negeri Jakarta Selatan harus tetap dipertahankan. “Menimbang berdasarkan pertimbangan putusan Pengadilan Negeri Jakarta Selatan harus tetap dipertahakan dan pada akhirnya dikuatkan,” kata Ewit.

Sebelumnya, Pengadilan Tinggi DKI juga menguatkan putusan untuk terdakwa Ferdy Sambo. Dengan demikian, vonis untuk mantan Kepala Divisi Propam Polri itu tetap hukuman mati.

Majelis Hakim yang diketuai oleh Hakim Singgih Budi Prakoso itu meyakini bahwa Sambo terbukti melakukan pembunuhan berencana. Hakim menyatakan hukuman mati yang dijatuhkan kepada Sambo masih diperlukan di Indonesia untuk memunculkan efek jera terhadap pelaku kejahatan.

“Pidana mati masih dibutuhkan sebagai shock therapy atau efek jera, dasar psikologis juga berdampak pada penegakan hukum di Indonesia,” kata Ketua Majelis Hakim Singgih Budi Prakoso saat membacakan vonis banding di Pengadilan Tinggi DKI Jakarta, Rabu (12/4/2023). (mus)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
28 March 2024 - 12:19
Libur Paskah 29 Maret, Dishub DKI Ganjil Genap Ditiadakan

WARTAPENANEWS.COM - Dinas Perhubungan [Dishub] DKI Jakarta meniadakan aturan ganjil genap saat libur Paskah pada Jumat, 29 Maret 2024. Hal ini disampaikan Dishub DKI melalui akun X yang dilihat  pada

01
|
28 March 2024 - 11:18
Massa Demo di Patung Kuda, Tuntut Prabowo-Gibran Didiskualifikasi

WARTAPENANEWS.COM - Sekelompok massa menggelar aksi unjuk rasa di Patung Kuda, Gambir, Jakarta Pusat, Kamis (28/3/2024). Mereka menuntut hakim Mahkamah Konstitusi (MK) mendiskualifikasi pasangan calon (paslon) capres-cawapres 02, Prabowo Subianto-Gibran

02
|
28 March 2024 - 10:12
Lebaran 2024, Jumlah Pemudik Pesawat Diprediksi 7,9 Juta Orang

WARTAPENANEWS.COM -  PT Aviasi Pariwisata Indonesia (Persero) atau InJourney memprediksi peningkatan jumlah penumpang pesawat pada Angkutan Mudik Lebaran 2024. Diperkirakan mencapai 7,9 juta orang. Angka itu akumulasi dari penumpang yang

03