22 April 2025 - 23:56 23:56
Search

Bank Permata Kembali Luncurkan Program Bagi Penyandang Disabilitas

Bank Permata Kembali Luncurkan Program Bagi Penyandang Disabilitas

WartaPenaNews, Cibinong – Bank Permata kembali meluncurkan program PermataBRAVE Hub, sebuah program berkelanjutan yang memberikan pelatihan dan pembinaan bagi para penyandang disabilitas di bidang literasi keuangan, perbankan, pengembangan diri dan kewirausahaan.

PermataBRAVE Hub diselenggarakan bekerja sama dengan Balai Besar Rehabilitasi Vokasional Penyandang Disabilitas (BBRVPD), yang merupakan salah satu unit dari Kementerian Sosial Republik Indonesia dan berlokasi di Gedung BBRVPD, Cibinong, Bogor, Selasa (25/2/2020).

Program ini merupakan amanat UU Nomor 8 tahun 2016 tentang Penyandang Disabilitas, setiap perusahaan diwajibkan mempekerjakan penyandang disabilitas dengan porsi 1% untuk perusahaan swasta dan 2% untuk BUMN/BUMD.

Richele C.I. Maramis – Head of Corporate Affairs PermataBank menyambut para peserta PermataBRAVE Hub 2020. Foto: Istimewa

Head of Corporate Affairs Bank Permata Richele C.I. Maramis mengatakan, program ini dibagi menjadi tiga bagian, yaitu Personal Development, Banking & Financial Knowledge, dan Entrepreneurship. Dari 106 penerima manfaat BBRVPD di semester 1 tahun 2020 ini, PermataBRAVE Hub akan menyeleksi hingga 36 peserta untuk mengikuti seluruh rangkaian program selama tiga bulan, bekerja sama dengan Perbanas Institute serta para pakar dibidangnya.

Peserta terbaik bisa melanjutkan Praktik Belajar Kerja (PBK) selama satu bulan di Bank Permata dan kemudian di akhir program akan diseleksi kembali untuk bisa melanjutkan ke program selanjutnya yaitu melalui DAP Bank Permata sebagai karyawan ataupun bekerja di mitra-mitra bisnis binaan sebagai pelaku usaha,” jelas Richele dalam siaran persnya, Kamis (27/2/2020).

Baca Juga: Dukung Investasi Hijau di Papua, Kementan Salurkan KUR di Sorong

Ia berharap melalui program PermataBRAVE Hub dapat terus berkontribusi untuk memberikan pelatihan keterampilan bagi para penyandang disabilitas sekaligus sebagai wadah agar mereka dapat berkecukupan dari segi sosial dan ekonomi. “Melalui bantuan dan pendampingan dari Employee Volunteer (EVO) PermataBank, kami yakin bahwa para penyandang disabilitas memiliki kemampuan yang setara untuk bersaing dalam dunia kerja,” ujar Richele.

Sejak diadakan pertama kali pada tahun 2018, program PermataBRAVE Hub telah merangkul lebih dari 300 penyandang disabilitas untuk berbagi manfaat dalam panduan kurikulum yang terus berkembang. Salah satunya adalah Amirulah Kaharudin, yang mengikuti PermataBRAVE Hub tahun 2018. Sebagai penyandang tunadaksa, Amirulah mendapatkan banyak ilmu, teman baru dan juga relasi untuk berdiskusi dan bertukar pikiran setelah lulus dari PermataBRAVE Hub.

“Saya melihat keseriusan PermataBank dalam melakukan pembinaan terhadap para penyandang disabilitas. Kini saya bisa bekerja sebagai pegawai Bank Permata melalui Disable Associate Program (DAP), saya mendapatkan banyak manfaat dan ilmu baru yang berguna bagi dunia kerja. Saya sangat mengapresiasi dan berterima kasih kepada PermataBank atas kesempatan yang telah diberikan dan saya berharap teman-teman disabilitas yang lain mendapatkan kesempatan yang sama,” ujar Amirulah. (rob)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait