23 April 2025 - 04:25 4:25
Search

Bantu Selesaikan Wabah Corona, Pertamina EP Asset 2 Adera Field Berikan Bantuan APD ke Pemkab PALI

WartaPenaNews, Pali  –  PT. Pertamina EP Asset 2 Adera Field memberikan bantuan Alat Pelindung Diri (APD) kepada Pemerintah Kabupaten Penukal Abab lematang Ilir (PALI).

Pemberian itu diserahkan langsung oleh Abdul Aziz, Asisten Manager Legal and Relation Pertamina EP Asset 2 Field Adera didampingi oleh Nursiela, Staf Legal and Relation Pertamina Adera.

“Ya kita hari ini memberikan langsung bantuan APD Kepada Dinas Kesehatan PALI. dengan kelengkapan APD yakni hazmat suit, goggles, boots, sarung tangan obgyn, kemudian 590 pcs HS, 1.875 pcs masker, 50 pcs spanduk himbauan serta 40 paket minuman kesehatan herbal produk mitra binaan,” katanya Abdul Aziz, Asisten Manager Legal and Relation Pertamina EP Asset 2 Field Adera.

Ia juga menyampaikan pemberian bantuan ini merupakan upaya kita untuk membantu Pemerintah dalam memerangi Wabah Covid-19.

“Dalam memerangi wabah Covid-19 kita juga dari pihak perusahaan ikut serta dalam membantu pemerintah agar warga Kabupaten PALI tidak ada yang terpapar Virus Coran. Kita harap bantuan yang telah kita serahkan ini dapat membantu tenaga medis dikabupaten PALI. Untuk selalu terjaga kesehatannya karna tenaga medislah yang menjadi garda terdepan dalam menanggulangi.” Tuturnya

Sementara itu, PLT. Kepala Dinas kesehatan Kabupaten PALI M. Mudakir
Mengucapkan terimakasih dengan adanya partisipasi perusahaan yang membantu pemerintah dalam mencegah virus Corona terpapar di PALI.

Baca Juga: Disdik Kepri Bersama Sejumlah SMK Serahkan Bantuan untuk Penanganan Covid-19

“Sebelumnya sudah adanya dua perusahaan yang telah memberikan bantuan APD kepada kita. Untuk hari ini kita menerima bantuan APD dari Pertamina Adera beruapa 40 set APD. dengan adanya bantuan ini kita akan segera bagikan untuk tenaga medis dan Satgas Covid-19 yang bertugas diposko-posko yang telah kita dirikan.” pungkasnya.

Pemberian APD dari Pertamina Adera itu dilanjutkan ke Puskesmas Talang Ubi, Kejaksaan Negeri (Kejari) PALI, dan Polres PALI. (Azk)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait