28 March 2024 - 22:34 22:34

Beberapa Wilayah Indonesia Potensi Hujan Lebat

ilustrasi hujan

WartaPenaNews, Jakarta – Hujan sedang hingga lebat disertai kilat/petir dan angin kencang berpotensi terjadi di beberapa daerah di Indonesia, pada Rabu, 28 April 2021.

Dalam laman resmi Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), daerah-daerah yang berpotensi mengalami cuaca tersebut adalah Aceh, Bengkulu, Gorontalo, Jambi, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, Papua, Papua Barat, Sulawesi Barat, Sulawesi Tengah, Sumatera Barat, Sumatera Selatan, dan Sumatera Utara.

Wilayah yang berpotensi hujan yang dapat disertai kilat/petir berdurasi singkat terdapat di DKI Jakarta, Jawa Barat, Kalimantan Barat, dan Kalimantan Selatan.Wilayah berpotensi hujan sedang yakni Maluku.

Untuk wilayah Nusa Tenggara Barat, BMKG mengimbau masyarakat mewaspadai tinggi gelombang yang mencapai dua meter atau lebih di Selat Lombok bagian selatan, Selat Alas bagian selatan, Samudera Hindia selatan Nusa Tenggara Barat, dan Selat Sape bagian selatan.

BMKG juga memberikan peringatan gelombang tinggi yakni 2,5-4 meter di perairan barat Simeulue hingga Kepulauan Mentawai, perairan Pulau Enggano hingga barat Lampung, Selat Sunda bagian barat dan selatan, Samudera Hindia barat Sumatera, perairan selatan Pulau Jawa hingga Pulau Sumbawa, dan Selat Bali.

Oleh karena itu, BMKG mengimbau warga untuk memperhatikan risiko tinggi terhadap keselamatan pelayaran, yakni pada perahu nelayan, kapal tongkang, kapal feri, dan kapal ukuran besar seperti kargo atau kapal pesiar.(mus)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
28 March 2024 - 12:19
Libur Paskah 29 Maret, Dishub DKI Ganjil Genap Ditiadakan

WARTAPENANEWS.COM - Dinas Perhubungan [Dishub] DKI Jakarta meniadakan aturan ganjil genap saat libur Paskah pada Jumat, 29 Maret 2024. Hal ini disampaikan Dishub DKI melalui akun X yang dilihat  pada

01
|
28 March 2024 - 11:18
Massa Demo di Patung Kuda, Tuntut Prabowo-Gibran Didiskualifikasi

WARTAPENANEWS.COM - Sekelompok massa menggelar aksi unjuk rasa di Patung Kuda, Gambir, Jakarta Pusat, Kamis (28/3/2024). Mereka menuntut hakim Mahkamah Konstitusi (MK) mendiskualifikasi pasangan calon (paslon) capres-cawapres 02, Prabowo Subianto-Gibran

02
|
28 March 2024 - 10:12
Lebaran 2024, Jumlah Pemudik Pesawat Diprediksi 7,9 Juta Orang

WARTAPENANEWS.COM -  PT Aviasi Pariwisata Indonesia (Persero) atau InJourney memprediksi peningkatan jumlah penumpang pesawat pada Angkutan Mudik Lebaran 2024. Diperkirakan mencapai 7,9 juta orang. Angka itu akumulasi dari penumpang yang

03