21 April 2025 - 15:11 15:11
Search

Belajarlah dari Masa Lalu Bila Ingin Dapatkan Masa Depan yang Lebih Baik

WartaPenaNews, Jakarta – Meski seseorang dari masa lalumu, pernah membuatmu begitu sakit, begitu tak berdaya dan terluka. Namun, jujur saja, tanpanya kamu tidak akan pernah bisa menjadi seseorang yang lebih baik hari ini.

Tanpa luka darinya, kamu tidak akan bisa belajar untuk menjadi lebih kuat, lebih menghargai, lebih bijak dalam mengatasi masalah, lebih mendekatkan diri kepada Tuhan dan bisa menemukan seseorang yang terbaik, yang selama ini kamu nantikan hadirnya. Jadi, berterimakasihlah, sekaligus maafkan apa yang sudah terjadi di masa lalumu.

Kamu berhak bahagia dan menemukan kebahagiaan yang nyata dengan melepaskan diri dari bayangan masa lalu. Meskipun sulit, maafkanlah masa lalumu. Mengenang masa lalu memang membuat hati jadi tidak nyaman dan tenang.

Hal tersebut juga membuat kita tidak dapat melangkah ke depan untuk dapatkan yang terbaik. Maka dari itu, berhentilah untuk melihat masa lalu dan belajarlah agar ke depan nanti bisa jadi lebih baik lagi. (mus)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait