WARTAPENANEWS.COM – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini potensi hujan lebat sepekan ke depan atau periode 21 hingga 27 Juni 2024 mendatang.
“Pada bulan Juni 2024 sebagian wilayah Indonesia telah memasuki musim kemarau. Meskipun demikian, BMKG memantau masih terjadi hujan lebat hingga sangat lebat (di atas 100 mm/hari) di beberapa wilayah seperti Papua Barat, Banten, Sumatera Utara, dan Jawa Tengah pada dasarian II bulan Juni 2024,” tulis BMKG dalam keterangan resminya, Kamis (20/6/2024).
BMKG mengatakan cuaca di Indonesia saat ini dipengaruhi oleh gelombang atmosfer Rossby Ekuatorial diprakirakan aktif di wilayah Sumatra bagian utara dan tengah, Kalimantan bagian utara, Sulawesi bagian utara, Maluku Utara, dan Papua Barat Daya. Sementara untuk aktivitas gelombang atmosfer Kelvin terpantau di wilayah sebagian Papua Barat Daya.
“Adanya sirkulasi siklonik, daerah perlambatan kecepatan angin dan pertemuan angin di sebagian besar wilayah Indonesia, dan kondisi labilitas lokal yang kuat di sebagian wilayah Indonesia juga mendukung potensi terbentuknya awan-awan hujan,” ujar BMKG.
Oleh karena itu, wilayah Indonesia yang perlu diwaspadai karena memiliki potensi cuaca signifikan dalam periode 21 – 27 Juni antara lain:
Potensi Hujan sedang – lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang:
Terdapat di wilayah Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Barat, Riau, Kep. Riau, Sumatera Selatan, Bengkulu, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, Kalimantan Utara, Sulawesi Utara, Gorontalo, Sulawesi Tengah, Sulawesi Barat, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, Maluku Utara, Maluku, Papua Barat Daya, Papua Barat, Papua Tengah, Papua Pegunungan, Papua, dan Papua Selatan.
Potensi dampak dari bahaya hujan lebat:
Kategori Siaga tidak terdapat di wilayah Indonesia. Kategori Waspada terdapat di wilayah Sumatra utara, Sumatra Barat, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, Kalimantan Utara, Sulawesi Utara, Gotontalo, Sulawesi Tengah, Maluku Utara, Papua Barat Daya, Papua barat, Papua Tengah, Papua Pegunungan, dan Papua.
Terdapat di wilayah Kep. Riau, Kep. Bangka Belitung, Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, Di Yogyakarta, Jawa Timur, Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Utara, Sulawesi Barat, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, Gorontalo, Maluku, Papua Tengah, dan Papua Selatan. (mus)