22 April 2025 - 00:51 0:51
Search

BNI Syariah Raih Penghargaan Annual Report Award 2018

Jakarta, Wartapenanews.com – BNI Syariah meraih penghargaan Annual Report Award (ARA) 2018 kategori private keuangan non listed pada (14/11/2019) di Gedung Dhanapala. Dalam acara ini hadir Direktur Keuangan & Operasional BNI Syariah, Wahyu Avianto.

Wahyu Avianto mengatakan dengan diraihnya Annual Report Award ini, diharapkan bisa mendukung kinerja perusahaan ke depannya. Penghargaan ini diharapkan bisa turut meningkatkan kualitas tata kelola dan kualitas informasi BNI Syariah pada stakeholders.

“Alhamdullilah BNI Syariah pada Annual Report Award 2018 meraih penghargaan juara 3 kategori private keuangan non listed, hal ini tentunya berkat dukungan dan kepercayaan nasabah dan seluruh stakeholders,” kata Wahyu dalam siaran persnya.

Penghargaan ini seiring dengan kinerja BNI Syariah yang terus membaik diatas kinerja industri perbankan syariah. Pencapaian tersebut membuat BNI Syariah bertekad untuk tumbuh lebih baik lagi dan mewujudkan cita-cita menjadi “Modern and Global Transactional Islamic Banking”.

Tema annual report 2018 BNI Syariah adalah Leading Transformational Change. ARA 2018 memiliki terobosan baru dalam meningkatkan kualitas penyelenggaraan dengan memakai sistem pakar untuk penilaian laporan tahunan 2018.

Annual Report Award (ARA) merupakan kompetisi tahunan yang diselenggarakan kerjasama antara Komite Nasional Kebijakan Governance (KNKG), Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Kementerian BUMN, Direktorat Jenderal Pajak, Bank Indonesia, Bursa Efek Indonesia dan Ikatan Akuntan Indonesia (IAI). (rob)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait