22 April 2025 - 20:11 20:11
Search

BPJS Putus Kontrak 28 RS di Berbagai Wilayah, Ini Daftarnya

WartaPenaNews, Jakarta – Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan memutus kontrak terhadap 28 rumah sakit di berbagai wilayah Indonesia.

Pemutusan hubungan kerjasama karena masa akreditasinya telah berakhir pada Juni 2019 dan pihak rumah sakit tidak melakukan akreditasi ulang sebagai salah satu syarat kerja sama menjalani program JKN.

Kepala Humas BPJS Kesehatan, M Iqbal Anas Ma’ruf mengatakan pihaknya telah menyebarluaskan informasi 28 rumah sakit tersebut melalui kantor cabang BPJS, “leaflet”, duta BPJS Kesehatan, fasilitas kesehatan, dan grup WhatsApp.

Untuk itu diharapkan masyarakat untuk mengunjungi faskes lain yang masih bekerja sama dengan BPJS Kesehatan.

“Masyarakat diimbau untuk bisa mengunjungi faskes lain yang bisa menjalin kerjasama dengan BPJJS Kesehatan,” katanya. (*/dbs)

Daftar 28 RS Putus Kontrak dengan BPJS

Sumatera Utara

  1. Medan

Rumkit TK IV 01.07.02 Binjai (Juni 2019)

Methodist Susana Wesley (Juli 2019)

RS Martha Friska Multatuli (Juli 2019)

RSU Martha Friska (Juli 2019)

Lampung

  1. Metro Lampung

RS Mutiara Bunda (Juli 2019)

Kep Bangka Belitung

  1. Pangkal Pinang

RSUD Sejiran Setason (Juli 2019)

Jawa Barat

  1. Sukabumi

RS Bhakti Medicare (Juli 2019)

  1. Tasikmalaya

RS TMC (Juli 2019)

Banten

  1. Tangerang

RS Bhakti Asih (Juli 2019)

  1. Tiga Raksa

RSUD Kabupaten Tangerang (Juli 2019)

Jakarta

  1. Jakarta Pusat

RSUD Sawah Besar (Juli 2019)

RS Islam Jakarta (Juli 2019)

RSUD Cempaka Putih (Juli 2019)

Jawa Tengah

  1. Surakarta

RS Mata Solo (Juli 2019)

  1. Magelang

RST DR Soedjono Magelang (Juli 2019)

Daerah Istimewa Yogyakarta

  1. Yogyakarta

RS TK III 04.06.03 DR Soetarto (Juli 2019)

RSUD Wonosari (Juli 2019)

Jawa Timur

  1. Surabaya

RS Mata Undaan (Juli 2019)

RS Muji Rahayu (Juli 2019)

RS Surabaya Medical Service (Juli 2019)

  1. Tulung Agung

RSUD Pacitan/RSUD DR Darsono (Juli 2019)

  1. Malang

RSIA Puri Bunda (Juli 2019)

Sulawesi Selatan

  1. Makassar

RS Mitra Husada (Juli 2019)

RS Luramay (Juli 2019)

  1. Pare-Pare

RSU Nene Mallomo (Juli 2019)

Sulawesi Utara

  1. Manado

Budi Mulia (Juni 2019)

Nusa Tenggara Timur

  1. Kupang

RS Kartini (Juli 2019)

Maluku

  1. Ambon

RS Sumber Hidup (Juni 2019)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait