20 April 2024 - 21:56 21:56

Bukan Milik Vale, Misano Justru Dikuasai Morbidelli

WartaPenaNews, San Marino – Pembalap Petronas Yamaha Franco Morbidelli merebut kemenangan pertamanya di MotoGP setekah tampil yang tercepat di Grand Prix San Marino, Sirkuit Misano, Minggu (13/9).

Dikutip dari laman resmi MotoGP, Morbidelli naik di podium untuk kedua kalinya musim ini setelah finis terdepan dengan jarak 2,217 detik di depan pembalap tim Pramac Racing Francesco Bagnaia.

Setelah absen tiga balapan karena cedera tulang kering, Bagnaia bertarung habis-habisan dengan kondisi yang belum 100 persen fit. Usaha pembalap muda itu pun terbayar dengan finis runner-up, dan podium pertamanya musim ini.

Di belakang kedua pebalap Italia itu Joan Mir melengkapi podium setelah finis ketiga untuk Suzuki.

Morbidelli melewatkan pole position setelah kalah 0,312 detik dari pembalap Yamaha Maverick Vinales di kualifikasi. Namun pembalap tim Petronas Yamaha itu mampu mencuri pimpinan lomba sejak start.

Morbidelli bertarung ketat dengan mantan mentornya, Valentino Rossi di awal lomba, namun ia mampu memperlebar jaraknya setelah separuh jarak lomba.

Morbidelli tak menunjukkan tanda-tanda melambat menggunakan ban hard-medium. Justru Rossi yang menggunakan ban medium-medium, mulai mengendur hingga terancam Francesco Bagnaia dan Alex Rins dengan delapan lap tersisa.

Tujuh lap tersisa, Bagnaia menyalip Rossi dan The Doctor harus bertahan dari serangan duet Suzuki, Rins dan Joan Mir jika ingin naik podium di balapan kandangnya.

Justru Mir yang tampil menggebu, memanfaatkan kesalahan Rins untuk naik satu peringkat dan kemudian di lap terakhir mencuri podium dari Rossi, yang harus finis P4 di depan Rins.

Maverick Vinales seakan terkena ‘kutukan’ Sirkuit Misano di mana hanya ada tiga pebalap sejak 2007 yang menjuarai balapan di sana dari pole position.

Pembalap berjuluk Top Gun itu finis P6 di depan Andrea Dovizioso, yang kini menjadi pemuncak baru klasemen dengan raihan total 76 poin, setelah Fabio Quartararo terjatuh dua kali hingga gagal menyelesaikan lomba.

Quartararo dengan 70 poin di peringkat dua terancam oleh Jack Miller yang terpaut tujuh poin dan Joan Mir yang mendekat dengan jarak 10 poin di klasemen.

Cal Crutchlow (LCR Honda) melewatkan GP San Marino setelah dinyatakan tidak fit untuk balapan.

Juara bertahan Marc Marquez juga masih absen dan melewatkan balapan kelimanya musim ini setelah mengalami patah lengan kanan pada seri pembuka. Honda menyatakan jika masa pemulihan pebalap Spanyol itu bisa dua hingga tiga bulan.

Sirkuit Misano telah diaspal ulang tahun ini menjelang seri San Marino. Balapan kali ini juga menjadi yang pertama kalinya dihadiri oleh penonton, 10.000 per hari di bawah protokol kesehatan yang diterapkan secara ketat. (wsa)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
17 April 2024 - 14:51
Kemhan Kembali Beli Kapal Perang

WARTAPENANEWS.COM -  Kementerian Pertahanan RI menandatangani kontak pengadaan kapal perang canggih fregat jenis FREMM (Frigate European Multi-Mission). Total ada dua unit kapal yang dibeli Kemhan. Kemhan RI menjelaskan, pengadaan kapal

01
|
17 April 2024 - 14:11
Diduga Sakit Hati, Suami Bunuh Istri dengan 17 Tusukan

WARTAPENANEWS.COM -  Sakit hati gegara orangtuanya kerap dihina, seorang suami di Kabupaten Pelalawan, Riau nekat menghabisi nyawa istrinya dengan menikam 17 tusukan di kamar mandi rumah saudaranya. Dalam hitungan jam,

02
|
17 April 2024 - 13:14
Satu Terduga Pembunuh Pria Bersimbah Darah di Sampang Ditangkap

WARTAPENANEWS.COM - Polisi berhasil mengamankan satu pelaku dugaan pembunuhan di Desa Jelgung, Kecamatan Robatal, Sampang Madura, Rabu (17/4/2023). Peristiwa berdarah itu menimpa korban IA (26) warga banyusokah, Kecamatan Ketapang, Sampang,

03