30 April 2024 - 01:10 1:10

Coret Tristan Alif, Ini Penjelasan Bima Sakti

WartaPenaNews, Jakarta – Pelatih Tim Nasional (Timnas) Sepak Bola Indonesia U-16, Bima Sakti telah mencoret atau memulangkan 13 pemain dari pemusatan latihan (pelatnas) atau training camp (TC) yang digelar di lapangan National Youth Training Center (NYTC), Sawangan, Bojongsari, Jawa Barat sejak 13 Mei 2019, lalu.

Pencoretan 13 pemain itu dilakukan seteleh menjalani sejumlah latihan dan internal game pada Jumat (17/5) lalu.

Sebanyak 13 pemain itu adalah, M. Adrian (PSM Makassar), Eelang Abila (Bhayangkara FC), Rivaldo Aimar (Bhayangkara FC), Figo Firmansyah (Bhayangkara FC), Saptian Dwi (PS Tira), Fadhil Muhammad (Persela), Ariel Gunawan (Persib) Micko Dharma (Semen Padang), Mohammad Hafizh A (Semen Padang), Zanadin Fariz (Perseru) Febrian Tri Yanto (Madura United) Tristan Alif Nouval (ASIOP), Juniardi Putragaradesky (SSB Rampagoe Aceh).

Namun, dari 13 pemain pemain yang dipulangkan itu ada salah satu nama yang sebelumnya sempat dijuluki Lionel Messi Indonesia yaitu, Tristan Alif. Ya, pemain yang sempat menimba ilmu di Eropa seperti di Spanyol dan Belanda itu terpaksa dicoret oleh Bima Sakti dari TC yang sebagai persiapan menjelang Piala AFF U-16, Juli mendatang.

Meski demikian, Bima Sakti tak bisa menyembunyikan bahwa pemain dari ASIOP itu memiliki performa yang cukup baik. Namun, di sisi lain Bima menerangkan bahwa Tristan masih memiliki kelemahan yang terpaksa membuatnya mengambil keputusan tersebut.

“Tidak bisa dipungkiri dia (Tristan, red) memiliki teknik dan skill yang cukup bagus. Akan tetapi, beberapa kali dia kerap lambat dalam mengambil keputusan kapan akan mengoper dan men-dribble bola di momen-momen tertentu, jadi dia kerap kehilangan bola,” ungkap Bima Sakti saat dihubungi wartawan di Jakarta, Rabu (22/5) kemarin.

Lebih lanjut, pelatih kelahiran Balikpapan, Kalimantan Timur, 23 Januari 1976 itu berharap agar Tristan jangan berkecil hati dengan pencoretan tersebut. Bima Sakti meyakini, Tristan masih memiliki peluang untuk bisa mengembangkan bakatnya dan menjadi pemain Timnas Indonesia di masa mendatang.

“Tristan memiliki peluang yang bagus. Semoga ke depannya Tristan bisa lebih baik lagi dari sebelumnya, kami sebagai tim pelatih tentunya akan terus memantau bakatnya. Apalagi saya dengar, kabarnya ia akan kembali menjalni trial di luar negeri, itu akan bagus untuknya kembali menimba ilmu dan pengalamannya,” jelas Bima Sakti.

Dengan dicoretnya 13 nama, kini TC sekaligus seleksi Timnas Indonesia U-16 diikuti oleh 28 pemain. Bima Sakti mengatakan, nantinya 28 pemain itu akan terus menjalani latihan tahap pertama ini hingga 26 Mei 2019 mendatang.

Pelatih bernama lengkap Bima Sakti Tukiman itu juga menjelaskan, penambahan nama-nama baru akan dilakukan pada TC tahap kedua. Dengan kata lain, hingga TC tahap pertama ini berakhir, tidak ada lagi penambahan pemain.

“Jadi, kita akan fokus latihan sampai tanggal 26, belum ada lagi pemain yang akan dipanggil. Jadi penambahan pemain akan di lakukan di TC tahap kedua, Juni nanti,” ungkap Bima Sakti, Rabu (22/5) kemarin.

Lebih lanjut, Bima Sakti menerangkan dari 28 pemain yang tersisa saat ini belum tentu akan kembali di panggil dalam TC tahap kedua nanti. Menurutnya, TC dan seleksi tahap pertama ini bakal menentukan siapa saja dari 28 pemain yang akan kembali dipanggil untuk tahap kedua nanti.

“Iya, ada beberapa pemain baru yang akan dipanggil di TC tahap kedua nanti. Nantinya, tidak semua pemain yang saat ini mengikuti TC akan dipanggil dalam tahap keduananti. Dengan kata lain, pekan ini menjadi seleksi kedua buat mereka (28 pemain),” tukasnya.

Sebagai informasi, pelatnas dan seleski ini digelar sebagai persiapan menjelang Piala AFF U-16. Dalam ajang yang bakal bergulir pada 27 Juli 2019 di kota Chonburi, Thailand itu, Indonesia sendiri tergabung dalam grup A bersama Myanmar, Vietnam, Timor-Leste, Singapura, dan Filipina. Laga perdana skuat Garuda akan berhadapan dengan Vietnam pada tanggal 27 Juli 2019 mendatang.

Selain untuk turnamen Piala AFF U-16 itu, Timnas Indonesia U-16 juga dipersiapkan untuk ajang Kualfikasi Piala AFC U-16 2020. Pada ajang ini, Indonesia sendiri bertindak sebagai tuan rumah.

Namun, dari hasil drawing atau undian pembagian grup yang digelar oleh Federasi Sepak Bola Asia (AFC) di Kuala Lumpur, Malaysia, Kamis (9/5) kemarin, Indonesia tergabung dalam G bersama China, Filipina, Brunei Darussalam, dan Kepualauan Mariana Utara. (*/dbs)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
29 April 2024 - 12:13
Polisi Selidiki soal Pelat BMW Emas Milik Pelaku Pembunuhan Remaja Open BO

WARTAPENANEWS.COM – Baru-baru ini, beredar sebuah foto di media sosial yang memperlihatkan mobil BMW berwarna emas milik Arif Nugroho, pelaku yang mencekoki remaja 16 tahun hingga tewas di sebuah hotel

01
|
29 April 2024 - 11:19
Ayah di Jambi Cabuli Anak Kandungnya Berkali-kali

WARTAPENANEWS.COM – Seorang ayah di Desa Mekar Limau Manis, Kecamatan Tabir Ilir, Kabupaten Merangin, Jambi hampir menjadi bulan-bulanan tetangganya, jika tidak cepat diamankan ke kantor polisi oleh anggota Bhabinkamtibmas Aipda

02
|
29 April 2024 - 10:09
Daratan Selatan AS Diterjang Angin Puting Beliung

WARTAPENANEWS.COM – Puluhan angin puting beliung melanda daratan selatan Amerika Serikat, akhir pekan kemarin. Setidaknya empat orang tewas, termasuk seorang bayi berusia empat bulan, di Negara Bagian Oklahoma. Selain itu,

03