25 April 2024 - 13:45 13:45

Dalam Sehari Ada Tambahan 570 Kasus Covid-19 di Riau

WartaPenaNews, Riau -  Tercatat dalam sehari ada penambahan 570 kasus terkonfirmasi positif COVID-19, dan 15 orang meninggal dunia, di Provinsi Riau per hari Rabu, 5 Mei 2021.

“Terdapat penambahan sebanyak 570 terkonfirmasi positif COVID-19 yang tersebar di 12 kabupaten/kota di Provinsi Riau,” kata Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Riau Mimi Yuliani Nazir.

Ia menuturkan, kasus terkonfirmasi COVID-19 tersebar di Kota Pekanbaru sebanyak 275 kasus, Kota Dumai (73), Kabupaten Siak 37 kasus, Kabupaten Kampar 33 kasus, Kabupaten Rokan Hulu 31 kasus, Kabupaten Kuantan Singingi 29 kasus, dan Kabupaten Bengkalis 26 kasus.

Selanjutnya di Kabupaten Rokan Hilir dan Kabupaten Indragiri Hulu masing-masing 15 kasus, Pelalawan 12 kasus, Indragiri Hilir (Inhil) 8 kasus, dan Kepulauan Meranti 2 kasus, serta dari luar Riau yang dirawat di provinsi sebanyak 14 kasus.

Dengan demikian, dari jumlah kasus dari penambahan 570 orang tersebut, maka total per Rabu, 5 Mei 2021 sebanyak 46.617 kasus positif COVID-19 sejak Maret 2020.

“Maka penambahan kasus di bulan Mei menjadi 2.354 kasus. Sementara rata-rata per hari di Provinsi Riau ada penambahan 470 kasus,” ujarnya.

Sementara itu, angka kesembuhan pasien COVID-19 di Riau menjadi 86,3 persen dengan total menjadi 40.325 pasien sembuh.

Sedangkan jumlah keseluruhan dari pada pasien COVID-19 yang meninggal dunia per 5 Mei 2021 bertambah menjadi 1.155 orang, yaitu dengan persentase 2,5 persen dari jumlah kasus seluruhnya,” tutupnya.(mus)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
25 April 2024 - 12:38
Ganjar Tolak Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran

WARTAPENANEWS.COM – Usai gelaran Pilpres 2024 ini, Ganjar Pranowo kembali menegaskan dirinya berada di luar pemerintahan. Sikap ini, bukan berarti dia tak hormat pada pemenang pilpres, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

01
|
25 April 2024 - 11:14
Pegawai Kementerian ESDM Diperiksa Kejagung Terkait Kasus Korupsi Timah

WARTAPENANEWS.COM – Kejaksaan Agung (Kejagung) menjadwalkan pemeriksaan seorang pegawai Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) dalam kasus korupsi tata niaga timah di wilayah Izin Usaha Pertambangan (IUP) PT Timah

02
|
25 April 2024 - 10:17
Bocah Temukan Mayat Wanita Membusuk di Dalam Rumah

WARTAPENANEWS.COM – Warga Kecamatan Cihara, Provinsi Banten dihebohkan penemuan sesosok mayat wanita di Kampung Barung Cayut, Desa Pondok Panjang, Kecamatan Cihara, Kabupaten Lebak. Mayat yang ditemukan bocah sekitar pukul 13.00

03