WARTAPENANEWS.COM – Arus lalu lintas Jalan Tol Dalam Kota dari Cawang menuju bunderan Semanggi macet pagi ini, Rabu (5/6/2024).
Dilansir dari pantauan NTMC Polda Metro Jaya kemacetan parah terjadi di jalan Tol Dalam Kota dari arah Tomang menuju Budaran Semanggi.
“Situasi arus lalu lintas di Ruas Tol Dalam Kota KM 04+500 arah Cawang terpantau lancar sedangkan yang mengarah Semanggi terpantau padat,” tulis akun Twitter NTMC Polda Metro Jaya, Rabu (5/6/2024).
Tidak hanya dari Cawang menuju Semanggi, kemacetan juga terjadi di Tol Dalam Kota dari Tomang menuju bunderan Semanggi.
“Situasi arus lalu lintas di Ruas Tol Dalam Kota KM 11+400 arah Tomang terpantau lancar sedangkan yang mengarah Semanggi terpantau padat,” jelasnya. (mus)
Post Views: 53