Jakarta, WartaPenaNews – Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPP KNPI) Haris Pertama membagikan bantuan berupa sembako untuk nantinya dibagikan di dua lokasi yang terkena banjir di Kalimantan Selatan yaitu Banjarmasin dan Banjarbaru.
Haris datang bersama Sekretaris Jenderal DPP KNPI Jackson AW Kumaat, Selasa (19/1) pukul sekitar 11:00 WITA tiba di Bandara Syamsudin Noor Kalimantan Selatan. Rombongan disambut langsung oleh Pengurus DPD KNPI Kalimantan Selatan dan DPD KNPI Banjarbaru.
Haris mengatakan “Bantuan ini merupakan bantuan dari pengurus DPP KNPI, senior dan alumni KNPI, bukti kepedulian pemuda Indonesia terhadap masyarakat yang terkena bencanaâ€. Ungkap Haris.
Simbolis penyerahan bantuan diserakan langsung oleh Ketua Umum DPP KNPI Haris Pertama kepada Walikota Banjarbaru Darwamawan Jaya. Kegiatan penyerahan bantuan ini dihadiri oleh Ketua DPRD Banjarbaru Fadli, Ketua KNPI Kalimantan Selatan Fazlur dan Ketua KNPI Banjarbaru Gusti Imam di desa Pengayuan, kelurahan Landasan Ulin Selatan, Kecamatan Liang Anggang Kota Banjarbaru Kalimantan Selatan.
Dalam kunjungan dua hari kedepan di Kalimantan Selatan rombongan DPP KNPI akan meninjau langsung lokasi dan korban banjir serta menyerahkan bantuan secara langsung dilokasi korban banjir di Banjarmasin. (rob)