21 April 2025 - 14:37 14:37
Search

Dua warga Depok Positif Terjangkit Virus Corona, Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta) Tingkatkan Pengawasan

WartaPenaNews, Jakarta – Pemerintah baru saja mengumumkan dua warga Depok, Jawa Barat diduga positif terjangkit Virus Corona (COVID-19). Sebagai pintu gerbang Negara, Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta) tingkatkan pengawasan.

Kepala Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Kelas I Bandara Soetta, Dr Anas Ma’ruf mengatakan, adanya ditemukan kasus COVID-19 di Indonesia membuat pihaknya melakukan peningkatan pengawasan di Bandara Soetta.

“Tentu menjadi bagian perhatian kami di pintu masuk negara. Ini jadi catatan kita tingkatkan lagi pengamatan dan screening di Soekarno-Hatta,” kata Dr Anas di Terminal 3 Bandara Soetta, Tangerang, Senin (2/3/2020).

Selain melakukan pengawasan menggunakan Thermo Gun dan Thermal Scanner di Terminal Kedatangan Internasional, KKP juga menambah petugas atau sumber daya manusia (SDM) pemeriksaan terhadap penumpang yang dari luar negeri.

“Paling tidak setiap penumpang masuk (diperiksa) dua kali , menggunakan thermal gun dan kedua menggunakan thermal scanner. Tentu ada juga peningkatan SDM, kita berupaya menambah ada dukungan juga dari Angkasa Pura II.

Menurut Anas, setiap harinya terdapat 85 sampai 90 penerbangan internasional yang datang ke Bandara Soetta. Sehingga pihaknya harus bekerja lebih ekstra melalukan pengawasan.

“Per hari dengan jumlah yang kita awasi sekira 11 sampai 12 ribu. Jadi, secara umum dilakukan di sini area thermal scanner. Tapi untuk (kedatangan) beberapa (asal) negara kita lakukan jemput bola yakni pemeriksaan di dalam pesawat atau di pintu pesawat, terutama pesawat dari Korea Selatan,” tutur Anas.

Dikatakan Anas, belum lama ini petugas KKP yang bertugas di Terminal Kedatangan Internasional sempat kewalahan melakukan pengawasan penumpang yang baru tiba. Pasalnya, terdapat 4 pesawat dari luar negeri yang mendarat pada waktu bersamaan.

Baca Juga: Masyarakat Diminta Konsumsi Rempah-rempah untuk Tangkal Virus Corona

“Pada hari minggu kemarin ada beberapa faktor yang berpengaruh. (Dimana) ada 4 penerbangan yang datang dalam waktu yang bersamaan, kemudian banyak penumpang yang belum isi kartu kewaspadaan kesehatan ketika turun pesawat sehingga menunggu dalam pengisian,” ujarnya.

Selain itu, terdapat 2 petugas KKP yang sebelumnya disiagakan si Bandara Soetta untuk pengawasan kedatangan Internasional diperbantukan untuk mengevakuasi WNI ke Jepang.

Namun demikian, kata Anas pihaknya tetap menerjunkan sedikitnya 15 – 20 orang petugas untuk melakukan pengawasan penumpang penerbangan Internasional di Bandara Soetta.

“Kemudian dalam hari itu ada 2 petugas kita yang sedang diperbantukan dalam rangka evakuasi ke Jepang. Minimal 15 orang seperti hari ini hari kerja. Kita tambah juga orang dari kantor itu ada 20 orang. Sehari-hari,malam dan weekend itu 15 orang. (Azk)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait