20 April 2025 - 22:32 22:32
Search

Forkabi Harapkan Warga Jakarta Ikut Rayakan Lebaran Betawi di Monas

IPOL.ID – Perayaan Lebaran Betawi akan kembali digelar pada 20-21 Mei 2023 di Monumen Nasional (Monas) dengan tema “Betawi Kompak, Jakarta Sukses, Indonesia Maju”.

Acara Lebaran Betawi diselengarakan oleh Majelis Amanah Persatuan Kaum Betawi dibawah kepemimpinan H. Marullah Matali bekerjasama dengan Pemda DKI.

Diagendakan, Lebaran Betawi akan menampilkan berbagai atraksi budaya khas Betawi dan akan menjadi ajang silaturahmi antarwarga Jakarta.

Ketua Umum Forkabi, Muhammad Ihsan beharap Lebaran Betawi bukan hanya untuk orang Betawi, tetapi juga menjadi kesempatan bagi semua warga Jakarta.

“Setelah 3 tahun vakum, Lebaran Betawi kembali digelar. Mudah-mudahan semua bisa kembali berkumpul. Dan ini momen lebaran bukan hanya orang Betawi, tapi sesama warga Jakarta dapat bertemu dan saling berinteraksi, termasuk dengan elemen-elemen Pemda DKI,” ungkap Ihsan kepada Ipol.id, Jumat (19/5).

Dikatakan Ihsan, Lebaran Betawi merupakan satu kegiatan kearifan lokal dari masyarakat Betawi dalam menyambut Hari Raya Idul Fitri.” Tahun 2023 ini lebaran Betawi digelar di Monas. Ini kegiatan rutin setiap tahun dan biasanya tempat penyelenggaraan selalu berpindah-pindah,” ujarnya.

Sejumlah pertunjukan akan tersaji, seperti prosesi hantaran Lebaran dari Wali Kota kepada Pj Gubernur, pertunjukan lenong dan sebagainya.

“Lebaran Betawi terakhir digelar tahun 2019 dan sempat terhenti akibat pandemi COVID-19. Alhamdulilah, tahun 2023 kita bisa menggelar kembali. Ini momen luar biasa bagi warga Jakarta. Jadi untuk masyarakat Jakarta saya sarankan agar jangan sampai terlewatkan,” katanya.(sofian)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait