29 April 2024 - 22:08 22:08

Google Diam-diam Kembangkan Layanan Kartu Debit

WartaPenaNews, Jakarta – Raksasa pencarian internet, Google, merupakan salah satu perusahaan teknologi yang memiliki portofolio dan produk beragam. Menurut laporan terbaru, Google diam-diam tengah menyiapkan produk baru, yakni kartu debit.

Dilansir Gadgets Now, Senin 20 April 2020, TechCrunch melaporkan Google sedang mengembangkan kartu debit fisik dan virtual yang akan disertakan bersama dengan berbagai bank, seperti Citi atau Stanford Federal Credit Union.

Laporan itu menyebutkan kartu ini akan ditautkan dengan aplikasi Google yaitu Google Pay. Yang nantinya bisa melacak semua pembelian yang mereka lakukan dengan kartu tersebut.

Kartu debit Google disebut berisi chip Visa, meskipun kemungkinan disertai dengan dukungan untuk MasterCard. Sesuai laporan, pengguna dapat menambah dan mentransfer uang dari akun mereka menggunakan aplikasi Google, dengan mengaktifkan sidik jari dan PIN untuk keamanan akun.

Setelah kartu Google terhubung ke rekening bank, pengguna bisa memilih opsi untuk menggunakan kartu virtual maupun fisik. Untuk menggunakan versi virtual, pengguna akan diminta untuk menggunakan pembayaran mobile bluetooth, sementara pengguna kartu fisik dapat melakukan pembayaran tanpa kontak.

Laporan kedua berasal dari 9to5Google, yang mengklaim bahwa dukungan untuk kartu debit Google telah muncul di peramban Google Chrome. Disebutkan bahwa di masa depan jika pengguna kartu Google melakukan pembelian di Google Chrome, browser web akan secara otomatis membuat kartu ini muncul sebagai opsi pengisian otomatis jika browser Chrome ditautkan ke akun Google.

Meski demikian hingga kini belum ada keterangan resmi dari Google tentang pengembangan kartu debit tersebut.(mus)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
29 April 2024 - 12:13
Polisi Selidiki soal Pelat BMW Emas Milik Pelaku Pembunuhan Remaja Open BO

WARTAPENANEWS.COM – Baru-baru ini, beredar sebuah foto di media sosial yang memperlihatkan mobil BMW berwarna emas milik Arif Nugroho, pelaku yang mencekoki remaja 16 tahun hingga tewas di sebuah hotel

01
|
29 April 2024 - 11:19
Ayah di Jambi Cabuli Anak Kandungnya Berkali-kali

WARTAPENANEWS.COM – Seorang ayah di Desa Mekar Limau Manis, Kecamatan Tabir Ilir, Kabupaten Merangin, Jambi hampir menjadi bulan-bulanan tetangganya, jika tidak cepat diamankan ke kantor polisi oleh anggota Bhabinkamtibmas Aipda

02
|
29 April 2024 - 10:09
Daratan Selatan AS Diterjang Angin Puting Beliung

WARTAPENANEWS.COM – Puluhan angin puting beliung melanda daratan selatan Amerika Serikat, akhir pekan kemarin. Setidaknya empat orang tewas, termasuk seorang bayi berusia empat bulan, di Negara Bagian Oklahoma. Selain itu,

03