21 April 2025 - 03:58 3:58
Search

Hadir di UNPAD, Ketua Umum KADIN Puji Gravel SuperAPP

wartapenanews.com -  Gravel menghadiri kegiatan Halal bi Halal dan Silaturahmi Alumni Universitas Padjadjaran (Unpad) pada Minggu, awal Juli 2022 di Grha Sanusi Hardjadinata, Bandung. Dalam kesempatan tersebut, CEO Gravel, Georgi Putra hadir memperkenalkan Gravel sebagai solusi penyediaan tukang berkualitas kepada alumni maupun masyarakat umum yang datang.

Pada acara yang menghadirkan para alumnus UNPAD yang terkemuka, Ketua Umum Kamar Dagang Indonesia (KADIN) menyebut Gravel sebagai salah satu inovasi kreatif anak bangsa dan memuji kesuksesan Gravel dalam membuka lapangan pekerjaan bagi para tukang bangunan.

“Kehadiran inovasi dan ide seperti Gravel ini keren banget, bisa menjadi salah satu langkah besar untuk memuliakan profesi tukang,” jelas Ketua Umum KADIN, Arsjad Rasjid saat bertemu dengan CEO Gravel, Georgi Putra, dan CPO Gravel, Fredy Yanto.

Selain Ketua Kadin, hadir dalam acara tahunan alumni ITB tersebut Menteri BUMN, Erick Thohir.

Georgi Putra menegaskan bahwa melalui aplikasi Gravel, pemilik proyek dapat dengan mudah mencari tukang, melakukan pembayaran yang aman serta  mengawasi secara real time pekerjaan yang ‘Dulur’, sebutan mitra tukang di Gravel, lakukan.

Sementara dipilihnya Unpad sebagai lokasi untuk memperkenalkan Gravel kepada masyarakat Jawa Barat adalah karena banyak lulusan salah satu universitas terbaik di Indonesia ini yang memberikan kontribusi di berbagai bidang, baik dalam pembangunan, politik, maupun bisnis. “Kehadiran Gravel di sini, ingin berjejaring bersama teman-teman alumni maupun masyarakat umum. Sehingga manfaat Gravel dapat dirasakan oleh lebih banyak masyarakat Jawa Barat, khususnya di Kota Bandung,” cerita Georgi saat ditemui di Grha Sanusi Hardjadinata, Bandung.

Temu alumni menjadi salah satu gerbang untuk memperkenalkan bahwa Gravel dapat memberikan lebih banyak akses proyek kepada tukang, standardisasi kualitas tukang dan jaminan pembayaran kepada tukang setiap hari tanpa perantara. Ketiga hal tersebut dapat meningkatkan efisiensi proyek dengan memotong waktu yang dibutuhkan pemilik proyek untuk pengadaan pekerja serta menaikkan tingkat komitmen tukang terhadap pekerjaannya.

Dalam acara temu alumni tersebut, masyarakat dapat secara langsung mendapatkan informasi lebih dalam mengenai aplikasi Gravel dengan melakukan kunjungan ke booth.  Pengunjung dapat melakukan obrolan interaktif dengan Tim Gravel dan mengikuti games yang  disediakan di booth.

Fredy Yanto, CPO Gravel yang turut hadir dalam acara tersebut, menyampaikan harapannya. “Semoga Gravel semakin dikenal oleh masyarakat, khususnya warga Bandung dan sekitarnya. Lebih jauh lagi, bisa menggerakkan masyarakat menggunakan Gravel untuk membangun misi bersama menyejahterakan tukang dan menghasilkan proyek berkualitas,” paparnya.

Ia pun menambahkan bahwa Gravel juga ingin merangkul pekerja dan mengembangkan kemitraan tukang di daerah Jawa Barat.

“Saya jadi tahu ternyata ada aplikasi untuk cari tukang, tentunya ini sangat bagus. Jadi sewaktu-waktu butuh untuk bangun proyek bisa cari rekomendasi dan dapet tukang di Gravel,” ujar Berkah salah satu pengunjung yang mampir ke booth Gravel.

Misi Membangun Indonesia, Membangun Bersama Gravel dapat diwujudkan dengan adanya keterlibatan banyak masyarakat di dalamnya khususnya keterlibatan pemilik proyek dan tukang. Saat ini mitra tukang di Gravel sudah menyelesaikan lebih dari 2.000 proyek dengan hasil yang berkualitas, terbukti 99,7% memberikan testimoni puas dengan hasil pekerjaan “Dulur Gravel”. Harapannya Gravel dapat menjadi solusi di setiap kebutuhan masalah cari tukang, khususnya di Bandung dan sekitarnya yang saat ini sedang banyak melakukan pembangunan infrastruktur. (Azk)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait