20 April 2024 - 17:51 17:51

Harapan Naik Haji Tahun Ini Pupus

WartaPenaNews, Jakarta – Pemerintah melalui Kementerian Agama RI menunda atau meniadakan pemberangkatan jemaah haji Indonesia untuk penyelenggaraan ibadah haji tahun 2020/1441 Hijriyah. Hal itu dituangkan dalam Keputusan Menteri Agama Nomor 494 Tahun 2020 tertanggal 2 Juni 2020.

Pertimbangan pemerintah menunda keberangkatan jemaah haji Indonesia tahun ini adalah aspek kesehatan, keselamatan dan keamanan jemaah haji dari penularan virus corona COVID-19. Apalagi, Indonesia mendapat kuota jemaah terbesar, sebanyak 221 ribu orang.

Harapan sejumlah calon jemaah pun akhirnya pupus karena tidak bisa berangkat ke Tanah Suci Mekah untuk menjalankan rukun Islam kelima pada tahun ini. Padahal, mereka sudah menunggu bertahun-tahun.

Pasangan suami istri bernama Mahfudin dan Linda Kurniawati, merupakan calon jemaah haji asal Jakarta. Meski kecewa, mereka tetap mengambil hikmah dibalik keputusan yang diambil pemerintah tidak memberangkatkan jemaah haji Indonesia karena situasi pandemi COVID-19.

“Kecewa sih kecewa, karena kita sudah menunggu tidak sebentar. Saya nunggu sekitar 8 tahun, daftar tahun 2012. Kita juga seringkali menanyakan ke Kantor Kementerian Agama, kapan berangkat. Alhamdulillah, benar tahun 2020 kita direncanakan,” kata Mahfudin seperti dikutip dari tvOne pada Selasa, 2 Juni 2020.

Padahal berbagai kegiatan persiapan ibadah haji tetap dilakukan sejak bulan Oktober 2019 sampai Maret 2020. “Kegiatan diikutin terus, mulai manasik dari Oktober sampai Maret, ikut tes kesehatan, kebugaran, suntik meningitis, terakhir Maret kita pelunasan. Persiapannya semua sudah kita ikuti, istilahnya tinggal berangkat aja ya. Kami rencana kloter pertama,” ujarnya.

Namun, kata dia, pemerintah telah memutuskan untuk tidak memberangkatkan jemaah haji tahun ini. Dengan begitu, Mahfudin tetap mengikuti keputusan tersebut. Karena menurutnya, keputusan itu merupakan keputusan terbaik di tengah situasi pandemi corona.

“Karena siapa sih yang mau berangkat tapi kondisi belum jelas. Kita malah khawatir suatu saat jumlah penderita COVID makin banyak. Mudah-mudahan keputusan pemerintah keputusan terbaik yang Allah berikan kepada kita semua, dalam rangka pemerintah melindungi rakyatnya,” katanya.

Menunggu 9 tahun

Selanjutnya, calon jemaah haji dari Medan bernama Didi juga mengaku kecewa tidak jadi berangkat ke Tanah Suci Mekah pada tahun 2020 akibat adanya pandemi corona. Padahal, ia sudah melengkapi semua dokumen yang diisyaratkan termasuk pelunasan biaya haji.

”Kalau kita tidak diizinkan berangkat tahun ini, ya kita tunda dulu. Insya Allah kalau umur saya panjang, tahun depan saya dipanggil kembali siap berangkat. Memang situasi tak memungkinkan, kasihan juga. Tapi kasihan juga sudah menunggu lama, ya kecewa-kecewa juga. Saya setor 2011, nunggu 8 tahun. Pending ini 1 tahun, berarti saya nunggu 9 tahun,” kata Didi.

Namun, calon jemaah haji asal Jombang, Siti Arwah tidak tampak rasa kecewa karena gagal berangkat ibadah haji tahun ini gara-gara COVID-19. Meskipun, mata Siti terlihat berkaca-kaca setelah mendengar keputusan pemerintah tidak memberangkatkan calon jemaah haji Indonesia.

”Tidak apa-apa, memang Allah menghendaki, saya terima apa adanya. Keputusan pemerintah untuk kebaikan semuanya. Alhamdulillah, saya terima apa adanya,” katanya. (mus)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
17 April 2024 - 14:51
Kemhan Kembali Beli Kapal Perang

WARTAPENANEWS.COM -  Kementerian Pertahanan RI menandatangani kontak pengadaan kapal perang canggih fregat jenis FREMM (Frigate European Multi-Mission). Total ada dua unit kapal yang dibeli Kemhan. Kemhan RI menjelaskan, pengadaan kapal

01
|
17 April 2024 - 14:11
Diduga Sakit Hati, Suami Bunuh Istri dengan 17 Tusukan

WARTAPENANEWS.COM -  Sakit hati gegara orangtuanya kerap dihina, seorang suami di Kabupaten Pelalawan, Riau nekat menghabisi nyawa istrinya dengan menikam 17 tusukan di kamar mandi rumah saudaranya. Dalam hitungan jam,

02
|
17 April 2024 - 13:14
Satu Terduga Pembunuh Pria Bersimbah Darah di Sampang Ditangkap

WARTAPENANEWS.COM - Polisi berhasil mengamankan satu pelaku dugaan pembunuhan di Desa Jelgung, Kecamatan Robatal, Sampang Madura, Rabu (17/4/2023). Peristiwa berdarah itu menimpa korban IA (26) warga banyusokah, Kecamatan Ketapang, Sampang,

03