10 May 2024 - 18:15 18:15

Harga Sabu Produksi Super Laboratorium Asal Myanmar Dijual Fantastis

IPOL.ID – Sekitar 110 kilogram (110.400 gram) narkotika jenis sabu merupakan produksi super laboratorium asal Myanmar yang diamankan aparat Badan Narkotika (BNN) dari wilayah di Aceh dan Kalimantan Barat, dijual dengan harga fantastis.

“Sabu produksi super laboratorium itu artinya memiliki kualitas jauh di atas narkoba produksi rumahan atau disebut kitchen laboratory, dan clandestine laboratory atau pabrik gelap,” kata Kepala BNN, Komjen Pol Petrus Reinhard Golose pada awak media di markas BNN Cawang, Jakarta Timur, Selasa (18/7) siang.

Golose mengatakan, berdasar hasil uji dilakukan 110 kilogram sabu tersebut dibuat sindikat internasional dengan alat laboratorium mutakhir.

“Barang itu (paket sabu) kelihatannya sepele, tapi tidak gampang proses pembuatannya dan menghasilkan barang yang bagus,” ujar Golose.

Paket 110 kilogram sabu yang dikemas dalam sejumlah bungkus teh tersebut dibawa ke Indonesia melalui perairan Sungai Mekong wilayah Myanmar, dan dikirim melalui wilayah Malaysia.

Menurut Golose, termasuk (narkotika) berkualitas tinggi untuk satu bungkus paket sabu dengan berat sekitar satu kilogram itu saja harganya diperkirakan dapat mencapai lebih dari Rp1 miliar.

“Harganya (per satu paket sabu) itu kalau dilepas di pasar kalau dijual cepat (dijual murah) Rp1 miliar, itu kalau dijual cepat,” ungkap Golose.

Kepala BNN menerangkan, dari pengungkapan 110 kilogram sabu itu pihaknya mengamankan enam tersangka dari dua sindikat berbeda yakni inisial HE, R, MF, serta HE, R, dan MF.

Keenam tersangka disangkakan Pasal 114 ayat 2 Jo Pasal 132 ayat 1 dan Pasal 112 ayat 2 Jo Pasal 132 ayat 1 Undang-Undang (UU) Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika.

“Ancaman maksimal hukumannya atau pidana penjara seumur hidup,” tegas Golose. (Joesvicar Iqbal)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
10 May 2024 - 12:34
Di Pilgub Jatim, Khofifah Ingin Berpasangan Lagi dengan Emil Dardak

WARTAPENANEWS.COM – PAN menyatakan kesiapannya mendukung penuh Khofifah Indar Parawansa untuk kembali maju di Pilgub Jatim 2024. Khofifah ingin kembali maju Pilgub Jatim berpasangan dengan wakilnya, Emil Elestianto Dardak atau Emil

01
|
10 May 2024 - 11:13
Polisi Selidiki Terkait Wanita di Kebayoran Baru Jadi Korban Begal Payudara

WARTAPENANEWS.COM –  Aksi begal payudara terjadi di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, pada Selasa (7/5) malam. Peristiwa itu terekam CCTV dan viral di sosial media. Dalam video yang beredar, terlihat

02
|
10 May 2024 - 10:51
Pedangdut Senior Jhonny Iskandar Tutup Usia

WARTAPENANEWS.COM – Pedangdut senior Jhonny Iskandar meninggal dunia di usia 63 tahun, pada Jumat (10/5/2024). Kabar duka tersebut dikonfirmasi oleh Dewi, salah satu keponakan sang pedangdut. "Iya, Jhonny Iskandar sudah

03