8 May 2024 - 10:54 10:54

Hasil dan Klasemen Premier League: Manchester City Nyaman di Puncak

WartaPenaNews, Jakarta – Manchester City nyaman duduk puncak klasemen sementara Premier League dengan keunggulan tiga poin dari pesaing terdekatnya, Manchester United setelah memetik kemenangan dalam rangkaian laga pekan ke-21.

Menjamu tim juru kunci Sheffield United di Etihad, Sabtu malam, City mengunci kemenangan tipis 1-0 berkat gol Gabriel Jesus.

Kemenangan City itu diikuti hasil imbang nirgol antara Arsenal kontra Manchester United di Emirates dalam pertandingan lebih larut yang praktis memberi keuntungan.

Dengan demikian, City kini mengoleksi 44 poin dan unggul tiga poin atas rival sekotanya, MU, yang berada di posisi kedua.

Sementara itu, Arsenal yang sempat menduduki peringkat kedelapan dengan raihan 31 poin harus kembali turun ke urutan kesembilan lantaran Aston Villa memetik kemenangan penting dengan skor 1-0 di markas Southampton dalam laga lebih larut.

Villa naik ke urutan kedelapan dengan koleksi 32 poin, unggul satu poin atas Arsenal yang mereka turunkan kembali ke posisi kesembilan.

Hasil mengejutkan terjadi dalam laga pembuka pekan ke-21 saat Newcastle United mencuri tiga poin dari markas Everton setelah mempecundangi tuan rumah 2-0 di Goodison Park.

Kendati menyudahi rentetan kekalahan dalam lima pertandingan sebelumnya, Newcastle belum beranjak dari urutan ke-16 dengan koleksi 22 poin, sedangkan Everton (33) tetap di peringkat ketujuh terpaut empat poin dari empat besar.

Pada pertandingan lain, Crystal Palace memperburuk tren nirmenang Wolverhampton jadi delapan pertandingan beruntun setelah membungkam tamunya itu dengan skor 1-0 di Selhurst Park.

Sedangkan pertemuan dua tim zona degradasi antara West Bromwich Albion melawan Fulham di The Hawthorns berakhir imbang 2-2. West Brom tertahan di urutan ke-19 dengan koleksi 12 poin atau dua poin persis di bawah Fulham (14).

Berikut jadwal dan hasil Liga Inggris pekan ke-21 (tuan rumah disebut pertama, dalam WIB):

Sabtu (30/1) malam s.d. Minggu (31/1) dini hari
Everton 0 – Newcastle United 2 (Callum Wilson 73′, 90+3′)
West Bromwich Albion 2 – Fulham 2 (Kyle Bartley 47′, Matheus Pereira 66′; Bobby Reid 10′, Ivan Cavaleiro 77′)
Manchester City 1 – Sheffield United 0 (Gabriel Jesus 9′)
Crystal Palace 1 – Wolverhampton 0 (Eberechi Eze 60′)
Arsenal 0 – Manchester United 0
Southampton 0 – Aston Villa 1 (Ross Barkley 41′)

Minggu (31/1) malam s.d. Senin (1/2) dini hari
19.00 Chelsea vs Burnley
21.00 Leicester City vs Leeds United
23.30 West Ham United vs Liverpool
02.15 Brighton & Hove Albion vs Tottenham Hotspur

KLASEMEN SEMENTARA

1.  Manchester City 20 44
2.  Manchester United 21 41
3.  Leicester City 20 39
4.  Liverpool 20 37
5.  West Ham United 20 35
6.  Tottenham 19 33
7.  Everton 19 33
8.  Arsenal 21 31
9.  Chelsea 20 30
10.  Aston Villa 18 29
11.  Southampton 19 29
12.  Leeds United 19 26
13.  Crystal Palace 21 26
14.  Wolves 21 23
15.  Burnley 19 22
16.  Newcastle 21 22
17.  Brighton 20 18
18.  Fulham 20 14
19.  West Brom 21 12
20. Sheffield Utd 21 8
TOP SKOR
1. Mohamed Salah 13
2. Harry Kane 12
3. Son Heung-Min 12
4. Bruno Fernandes 11
5. Dominic Calvert-Lewin 11
6. Jamie Vardy 11 
7. Callum Wilson 10
8. Patrick Bamford 10
9. Wilfried Zaha 9 
10. Alexandre Lacazette 8

 

(wsa)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
8 May 2024 - 10:12
Begini Pengakuan OB Klinik Kecantikan Richard Lee

WARTAPENANEWS.COM – Pada Jumat (26/4), dokter sekaligus influencer Richard Lee memviralkan pencurian yang terjadi di klinik kecantikan miliknya, Athena, yang berada di Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar). Sembari menunjukkan rekaman

01
|
8 May 2024 - 09:36
Kepergok Mencuri, Maling Motor Ini Dihakimi Warga

WARTAPENANEWS.COM – Seorang pria berinisial MS (43) jadi bulan-bulanan warga karena diduga hendak mencuri motor di Jalan Baru Tumbuh, Kelurahan Tugu Selatan, Jakarta Utara, pada Senin (6/5) malam. "Telah diamankan

02
|
8 May 2024 - 09:11
Jabodetabek Hari Ini Diprediksi Berawan, Suhunya Capai 34 Derajat Celsius

WARTAPENANEWS.COM –  BMKG mengeluarkan prakiraan cuaca untuk wilayah Jabodetabek pada Rabu (8/5). Sebagian besar wilayah akan diprediksi berawan, tapi suhunya mencapai 34 derajat celsius. Di Jakarta, pagi ini cuaca diprediksi

03