8 May 2024 - 09:22 9:22

Honorer Desak Pemerintah tak Buka Rekrutmen CPNS Jalur Umum

WartaPenaNews, Jakarta – Wakil Ketua Aliansi Honorer Nasional (AHN) Kota Banjar, Jabar, Iman Poniiman mengatakan, konsolidasi yang dilakukan seluruh honorer baru-baru ini fokus utamanya menagih janji wali kota. Di mana salah satunya meningkatkan kesejahteraan honorer sesuai UMR

“Kabupaten Kuningan saja, honorernya sudah terima gaji setara UMR. Kenapa kami yang di Banjar belum?” kata Iman kepada JPNN.com, Senin (7/10).

Selain kesejahteraan, honorer juga menagih janji wali kota untuk mengeluarkan SPTJM (surat pernyataan tanggung jawab mutlak) yang menegaskan bahwa mereka benar-benar tenaga honorer, bukan bodong.

“Saat kampanye Pilkada tahun kemarin, wali kota berjanji akan mengeluarkan SPTJM. Yang terpenting lagi menyelesaikan honorer di Kota Banjar,” ucapnya.

Jika Kota Banjar dapat jatah formasi CPNS 2019, lanjut Iman, diharapkan pemerintah kota bisa memberikan kuota untuk honorer sesuai data base. Jumlah honorer di Kota Banjar kurang lebih 1.500 di lintas instansi.

“Kami dari AHN Kota Banjar akan mengagendakan dalam watu dekat ini bertemu wali kota untuk membahas bagaimana menyelesaikan honorer. Selain itu, honorer Banjar meminta pemerintah tidak membuka formasi CPNS dari umum karena akan melukai honorer yang sudah lama mengabdi,” tutupnya. (mus)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
8 May 2024 - 09:11
Jabodetabek Hari Ini Diprediksi Berawan, Suhunya Capai 34 Derajat Celsius

WARTAPENANEWS.COM –  BMKG mengeluarkan prakiraan cuaca untuk wilayah Jabodetabek pada Rabu (8/5). Sebagian besar wilayah akan diprediksi berawan, tapi suhunya mencapai 34 derajat celsius. Di Jakarta, pagi ini cuaca diprediksi

01
|
8 May 2024 - 08:49
Saat Ditanya Status Tersangka, Dirut Taspen Kosasih Pilih Bungkam

WARTAPENANEWS.COM – Antonius N. S. Kosasih, Direktur Utama PT Taspen, selesai menjalani pemeriksaan KPK setelah 9 jam. Ia diperiksa dari pukul 11.00 hingga 20.40 WIB. Ketik keluar dari Gedung Merah

02
|
8 May 2024 - 08:26
Rekor Buruk Shin Tae Yong saat Hadapi Wakil Negara Afrika

WARTAPENANEWS.COM – Timnas Indonesia U-23 menghadapi kesempatan terakhir untuk bisa tampil di Olimpiade Paris 2024. Skuad Garuda akan melawan tim asal Afrika, Guinea U-23 di babak playoff. Kedua tim akan

03