23 April 2025 - 16:36 16:36
Search

Hutan Jati di Bojonegoro Terbakar

WartaPenaNews, Jakarta – Memasuki musim kemarau 2020 kasus kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) perlu diwaspadai. Betapa tidak, hingga saat ini kasus karhutla di kawasan hutan jati Bojonegoro sudah terjadi dua kali.

Kasus kebakaran hutan dan lahan yang baru saja terjadi berada di kawasan hutan jati di Petak 24 RPH/BKPH Dander, KPH Bojonegoro, tepatnya berada di tepi Jalan Raya Dander Bubulan Desa/ Kecamatan Dander Kabupaten Bojonegoro.

Kepala Bidang Pemadaman, Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Bojonegoro Sukirno mengatakan, kebakaran hutan dan lahan dilaporkan kepada petugas pemadam kebakaran pos kota sekitar pukul 16.44 WIB. Laporan dilakukan Sekcam Bubulan, Bustanul.

“Kemudian petugas dari Pos Kota melaksanakan pemadaman hingga pukul 19.15 WIB dengan metode pemadaman penyekatan dan pemadaman secara manual karena mobil pemadam tidak bisa masuk ke lokasi kebakaran,” ujarnya, Senin (13/7/2020).

Dalam kejadian tersebut, ditaksir hutan yang terbakar sekitar 10 hektare. Pemadaman dilakukan oleh personil dari Dinas Pemadam Pos Kota, BPBD Bojonegoro dan Perhutani BKPH Dander. Sukirno mengimbau agar masyarakat waspada bahaya kebakaran selama musim kemarau. (mus)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait