22 April 2025 - 15:15 15:15
Search

IFI Jakarta Timur Gelar Penyuluhan Kesehatan Gerak Tubuh di Sudin Jaktim

Beberapa RS Arab Saudi yang menjadi RS rujukan bagi jemaah haji di Daker Makkah yaitu RS Al Noor, RS King Faisal, RS King Abdul Aziz, RS King Abdullah, RS Heera, dan RS Wiladah.

IPOL.ID – Dalam rangka ulang tahun Ikatan Fisioterapi Indonesia (IFI) yang ke 55, pada tanggal 6 Juli 2023 lalu, akademisi dan mahasiswa Prodi Fisioterapi UKI bersama IFI cabang Jakarta Timur berikan penyuluhan kesehatan gerak tubuh di Suku Dinas Kesehatan Jakarta Timur.

Kunjungan ini merupakan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat dengan tema Pencegahan, Pemeriksaan dan Penanganan Forward Head Posture di Lingkungan Kerja Suku Dinas Kesehatan Jakarta Timur.

Dalam tim fisioterapis bergabung praktisi, dosen, dan mahasiswa dari delapan institusi dengan membawa semangat Sinergi, Kontribusi, Kolaborasi, dan Transformasi.

“Sudin Kesehatan Jakarta Timur adalah mitra kerjasama kami yang luar biasa. Selama ini mereka selalu mendukung kami. Saat kami berulang tahun, kami berkunjung ke sini agar teman-teman di Sudin Kesehatan Jakarta Timur pun dapat mendapatkan layanan professional dari fisioterapis” jelas Ketua IFI Cabang Jakarta Timur, Fisio Hendra Utama, Ftr., MH, yang pada acara ini menyampaikan program pengenalan IFI Jakarta Timur dalam layanan kesehatan primer.

Anggota Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (DPD) Provinsi DKI Jakarta, Prof Sylviana Murni, yang juga hadir dalam acara ini, menyambut baik silaturahmi antara IFI dan Sudin Kesehatan Jakarta Timur. Dalam sambutannya, Sylviana berharap agar para fisioterapis, pegawai sudinkes, dan pegawai puskesmas tidak mengalami forward head posture, melainkan memiliki sikap forward thinking untuk melayani masyarakat.

Sylviana juga berharap, kegiatan PkM dari fisioterapis ini dapat lebih rutin dilakukan dan menjangkau lebih banyak masyarakat di Jakarta Timur.

Plt Kasudin Kesehatan Jakarta Timur, dr. Lysbeth, M.Biomed sebagai tuan rumah juga menyatakan bahwa implementasi kerjasama kali ini berbeda dan menyegarkan, karena tidak seperti kegiatan lain yang murni bersifat kedinasan, kegiatan kali ini dilakukan untuk meningkatkan kesehatan gerak di lingkungan Sudin Kesehatan Jakarta Timur.

Setelah selesai acara penyuluhan yang disampaikan oleh fisioterapis, Ajat Sudrajat, Ftr, 16 orang fisioterapis yang tergabung melakukan pemeriksaan. Dari 42 orang peserta penyuluhan, ada 40 orang diperiksa, dan ditemukan 2 orang yang mengalami forward head posture. Setelah dilakukan pemeriksaan, diberikan edukasi cara peregangan dan penanganan mandiri untuk mencegah dan mengatasi forward head posture maupun ketegangan leher.

Selesai acara, peserta yang datang menyampaikan antusiasmenya. Sandra dan Odilia, mahasiswa UKI yang berpartisipasi dalam acara inipun menyatakan kebahagiannya mengikuti kegiatan ini. “Senang rasanya, karena ternyata fisioterapis tidak hanya bisa menunggu pasien di klinik, tapi juga diterima dengan baik di kantor. Tidak perlu menunggu nyeri, tapi bisa mencegah terjadinya nyeri,” ujarnya.

Para kepala puskesmas menyampaikan tawaran agar fisioterapis di lingkungan Jakarta Timur turut terlibat dalam penyuluhan di masyarakat asuhan Puskesmas. Hal ini tentu saja terjadi karena para karyawan dan kepala puskesmas di lingkungan Jakarta Timur merasakan manfaat dari acara ini. (ahmad)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait