WARTAPENANEWS.COM – Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, menebar ancaman kepada rival-rival di Grup C Putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Ia menegaskan, Skuad Garuda bukanlah tim yang dahulu mereka kenal!
Laga Timnas Arab Saudi vs Timnas Indonesia itu dimainkan Jumat (6/9/2024) dini hari WIB di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah. Bahkan, Tim Merah Putih bermain lebih bagus terutama di 45 menit pertama.
Maarten Paes menepis tendangan penalti di laga Timnas Arab Saudi vs Timnas Indonesia (Foto: Instagram/@timnasindonesia)
Indonesia unggul lebih dulu lewat gol Ragnar Oratmangoen di menit ke-19. Namun, Musab Al-Juwayr (45+3’) sukses membuat skor sama kuat 1-1 jelang turun minum. Kedudukan itu bertahan hingga usai!
Tak bisa dipungkiri kalau hasil ini cukup mengejutkan. Sebab, Green Falcon lebih diunggulkan untuk menang ketimbang Timnas Indonesia. Apalagi, mereka diarsiteki pelatih hebat, yakni Roberto Mancini.
Kendati begitu, Shin tetap menaruh respek tinggi kepada Mancini. Juru taktik asal Korea Selatan itu sebenarnya cukup yakin kalau anak asuhnya bisa memberikan perlawanan karena telah mempersiapkannya sangat baik.
“Kami menghormati Roberto Mancini yang memiliki pengalaman besar. Kami berhasil mempersiapkan pemain kami dengan baik sebelum pertandingan, dan saya memiliki kepercayaan tinggi pada pemain kami,” tutur Shin, melansir dari Alyaum, Jumat (6/9/2024).
Pria berusia 53 tahun itu mengungkapkan Skuad Garuda saat ini sudah berbeda kualitasnya dengan yang dulu sehingga tidak bisa dipandang sebelah mata. Ia juga menyampaikan tujuan Timnas Indonesia saat ini sangat jelas, yakni terbang tinggi menembus Piala Dunia 2026.
“Timnas Indonesia saat ini bukanlah Indonesia yang dulu, dan kami memiliki tujuan yang jelas dalam turnamen ini, yang ingin saya capai dengan mendorong para pemain,” ungkap Shin.
Sandy Walsh beraksi di laga Timnas Indonesia melawan Timnas Arab Saudi (Foto: PSSI)
Sementara, hasil imbang ini membuat Timnas Indonesia duduk di posisi empat dengan satu poin. TImnas Jepang berada di puncak, disusul Timnas Bahrain dan Arab Saudi. Sedangkan Timnas Australia di posisi lima dan Timnas China urutan terakhir.
Modal yang cukup bagus buat menjamu Australia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Selasa 10 September 2024. Sementara The Socceroos datang dengan modal yang kurang bagus karena kalah 0-1 dari Bahrain. (mus)