WartaPenaNews, Jakarta – Penyakit asam urat (Gout Artritis) diperkirakan dialami oleh 1 hingga 4 persen dari seluruh populasi di dunia. Umumnya penyakit ini muncul secara diam-diam, tapi mampu memberikan gejala yang menyakitkan sampai membuat penderitanya kesulitan untuk beraktivitas.
Perlu Anda ketahui jika penyakit asam urat terjadi saat terdapat peradangan pada sendi yang disebabkan oleh penumpukan kristal monosodium urat pada sendi serta jaringan di sekitarnya. Pada beberapa kasus, kristal asam urat juga bisa terbentuk dan menumpuk diarea ginjal.
Tak sedikit penderita asam urat yang menyadari bahwa ia mengalami penyakit tersebut hingga muncul gejala yang menyakitkan. Menurut sebuah studi, hanya sepertiga dari total jumlah orang yang mengalami hiperurisemia bisa merasakan gejala sebelum terjadinya asam urat.
Adapun salah satu gejala utama akibat asam urat tinggi adalah nyeri sendi secara tiba-tiba dan terjadi di pertengahan malam. Selain itu, juga terdapat beberapa tanda lain yang bisa menyertai pada penyakit asam urat diantaranya.
Bengkak dan Merah pada Area Sendi
Penyakit asam urat mengakibatkan proses peradangan pada sendi yang terkena. Penumpukan kristal asam urat pada sendi bisa mengakibatkan sel darah putih bereaksi sebagai bagian dari mekanisme pertahanan tubuh. Mekanisme itulah yang akhirnya mengakibatkan timbulnya bengkak, merah, dan hangat pada sendi.
Gerak Sendi menjadi Terbatas
Peradangan yang terjadi akibat asam urat bisa menimbulkan kekakuan sendi. Pada akhirnya, kondisi tersebut bisa membatasi ruang gerak sendi yang terkena.
Perubahan bentuk Sendi
Perubahan bentuk sendi bisa terjadi pada asam urat yang tidak ditangani dengan tepat. Adanya kondisi ini bisa menghambat fungsi dari sendi yang terkena. Tidak hanya itu, perubahan bentuk sendi juga dapat mengganggu aspek estetika sehingga berpotensi menurunkan kepercayaan diri seseorang yang mengalaminya.
Jika Anda merasakan tanda atau gejala yang mengarah pada penyakit asam urat, atau bahkan Anda sendiri adalah salah satu penderita penyakit ini jangan mengabaikannya tanpa pengobatan. Sebab asam urat bisa menyebabkan gangguan pada kualitas kehidupan Anda. (mus)