23 April 2025 - 22:20 22:20
Search

Ini Nazar Indra Sjafri Jika Indonesia Rebut Medali Emas Sepak Bola SEA Games 2023

Pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri. Foto: PSSI

IPOL.ID – Merebut medali emas cabor sepak bola SEA Games 2023 akan menjadi sejarah bagi Indonesia. Metah Putih terakhir kali merebut posisi jurara pada SEA Games edisi 1991 silam.

Indonesia sendiri baru dua kali meraih emas dalam ajang pesta olahraga negara-negara Asia Tenggara.

Karena itu, Pelatih Indra Sjafri bernazar kalau Timnas Indonesia U-22 berhasil merebut medali emas cabang olahraga sepak bola SEA Games 2023. Dia akan berusaha mewujudkan agar anak-anak asuhnya bisa meraih emas di final melawan Thailand nanti.

Diketahui, Fajar dkk lolos ke final sepak bola SEA Games 2023 setelah mengalahkan Timnas Vietnam U-22 dengan skor 3-2 dalam laga semifinal di Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Sabtu (13/5).

Mantan pelatih Timnas Indonesia U-19 itu menambahkan, nazar harus positif dan masuk akal. “Tak boleh macam-macam,” imbuhnya saat mengikuti sesi konferensi pers seusai laga, Sabtu (13/5).

Dia mengatakan akan berangkat umrah ke Mekkah untuk mewujudkan rasa syukur atas pencapaian tersebut. “Saya berniat umrah nanti ke Mekkah,” katanya.

Untuk diketahui Garuda Muda sudah 32 tahun mengalami dahaga medali emas sepak bola. Terakhir emas diraih pada SEA Games 1991 di Filipina. (ahmad)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait