22 April 2025 - 18:11 18:11
Search

Istri Wali Kota Depok Positif Corona

Elly Farida

WartaPenaNews, Depok – Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GGTP) Covid-19 Kota Depok, Dadang Wihana menyatakan, istri Wali Kota Depok Elly Farida dan dua Aparatur Sipil Negara (ASN) disana positif terinfeksi virus corona (Covid-19).

“Dalam kesempatan ini juga kami sampaikan informasi bahwa Ketua Tim Penggerak PKK Kota Depok Bunda Elly Farida, berdasarkan hasil Swab PCR terkonfirmasi positif Covid-19,” ujar Dadang dalam keterangannya, Kamis (27/8).

Dadang menyebut, kemungkinan Elly Farida tertular setelah kontak erat dengan kasus positif pejabat Kecamatan Sukmajaya. Elly saat ini dalam kondisi stabil dan tengah menjalani perawatan di rumah sakit.

Sementara, hasil tes terhadap keluarga, termasuk di antaranya suami Elly, yakni Wali Kota Depok, Mohammad Idris dinyatakan negatif.

“Selanjutnya untuk Wali Kota Depok dan anggota keluarga yang lain sudah dilakukan SWAB PCR dengan hasil Negatif Covid-19,” ujar Dadang.

ASN Depok yang dinyatakan positif merupakan pejabat di Dinas Perlindungan Anak, Pemberdayaan Masyarakat dan Keluarga, serta 1 kasus konfirmasi positif pada ASN pemerintah di Kecamatan Sukmajaya, Kota Depok.

Terkait kasus positif di Dinas Perlindungan Anak dan Kecamatan Sukmajaya, Dadang mengatakan, pihaknya telah melakukan penutupan sementara dua kantor tersebut mulai 26 Agustus lalu hingga 1 September untuk kemudian dilakukan penyemprotan desinfektan.

Dadang meminta warga yang merasa melakukan kontak erat dan belum dihubungi oleh Tim Tracing atau Puskesmas, agar dapat melapor diri ke Puskesmas atau mengisi form dilakukan Rapid Test atau Swab PCR.Sebagai tindak lanjut, seluruh pegawai di dua kantor telah bekerja dari rumah, menjalani isolasi mandiri, dan melakukan tes swab. Per hari ini Kamis (27/8), pihaknya mulai melakukan pelacakan. (wsa)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait