wartapenanews.com -Â Bupati Halmahera Utara (Halut), Frans Manery, akan melakukan perombakan kabinet pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkup Pemerintah Kabupaten Halmahera Utara, Maluku Utara jelang Idul Fitri.
“Rencananya, akan dilakukan roling jabatan di hari Kamis (28/4),” ujar Kepala Badan Kepegawaian Daerah dan Pengembangan Sumber Daya Aparatur (BKDPSDA) Halut, Ony Hendrik, kepada cermat, Senin (25/4).
Ony mengatakan, ada sekitar 7 instansi yang akan diroling kepala OPD, termasuk melantik beberapa pejabat eselon III.
“Tidak ada nonjob, yang ada hanya roling. Cuman itu baru kita (saya) yang bilang. Masih fifty-fifty,†ungkapnya
Ony menambahkan, untuk beberapa jabatan eselon II yang diisi pelaksana tugas (Plt) masih di titik aman, belum ada perombakan.
“Tapi, bagi yang pegang Plt di dua dinas, akan dikasih pilihan antara satu,†tutupnya.(mus)