WARTAPENANEWS.COM – Badan Kepegawaian Negara (BKN) mencatat sudah 3,6 juta pelamar mendaftar CPNS 2024 per 9 September 2024.
Menguto[ data BKN di instagramnya, Selasa (10/9/2024), data pelamar saat ini mencapai 3.670.943. Terdiri dari yang submid atau sudah mengakhiri pendaftaran (resume) sebanyak 2.701.673 pelamar.
Memenuhi syarat (MS) dari instansi sebanyak 1.378.016 pelamar dan tidak memenuhi syarat (TMS) dari instansi 245.381.
Dari data tersebut juga terlihat instansi dengan pelamar terbanyak dalam CPNS 2024. Mulai dari Kementerian Humum dan HAM sampai Kementerian Keuangan.
Berikut top instansi pusat yang paling banyak diincar para pelamar:
1. Kemenkumham dengan formasi 9.070, jumlah pelamar sampai 541.647.
2. Kementerian Agam dengan formasi 20.772, jumlah pelamar hingga 287.683.
3. Kementerian Kesehatan dengan formasi 8.607, jumlah pelamar sampai 102.989.
4. Kementerian Komunikasi dan Informatika dengan formasi 4.215, jumlah pelamar mencapai 82.136.
CPNS
5. Kejaksaan Agung dengan formasi 9.694, jumlah pelamar mencapai 79.778.
6. Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi dengan formasi 12.843, jumlah pelamar mencapai 66.164.
7. Kementerian Pertahanan dengan formasi 6.566, jumlah pelamar sampai 42.830.
8. Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan dengan formasi 3.066, jumlah pelamar mencapai 41.812.
9. Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional dengan formasi 1.206, jumlah pelamar mencapai 37.504.
10. Kementerian Keuangan dengan formasi 1.230, jumlah pelamar mencapai 36.927.
Sementara itu, berikut instansi pusat yang tidak banyak pelamarnya:
1. Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan dengan formasi 65, jumlah pelamar 380.
2. Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi dengan formasi 61, jumlah pelamar 440.
3. Setjen Komnas HAM dengan formasi 38, jumlah pelamar 459.
4. Badan Riset dan Inovasi Nasional dengan formasi 500, jumlah pelamar 486.
5. Sekretariat Jenderal MPR dengan formasi 25, jumlah pelamar 505.
6. Badan Pembinaan Ideologi Pancasila dengan formasi 53, jumlah pelamar 842.
7. Setjen Wantannas dengan formasi 64, jumlah pelamar 885.
8. Badan Nasional Penanggulangan Terorisme dengan formasi 194, jumlah pelamar 972.
9. Sekretariat Jenderal Komisi Yudisial dengan formasi 145, jumlah pelamar 1.034.
10. Badan Informasi Geospasial dengan formasi 82, jumlah pelamar 1.184 (mus)