20 April 2025 - 23:35 23:35
Search

Kebakaran 20 Rumah Kontrakan di Pisangan Timur, Puluhan Warga Terdampak Mengungsi

Puluhan petak rumah kontrakan di Jl. Jenderal Ahmad Yani, RT 11 RW 05, Gang. Akik Yaman, Kel. Pisangan Timur, Kec. Pulogadung, Jakarta Timur ludes diamuk api, Minggu (11/6) dini hari. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran itu. Foto: Damkar Jakarta Timur

IPOL.ID – Kebakaran melanda puluhan petak rumah kontrakan di Jalan Jenderal Ahmad Yani, RT 11 RW 05, Gang. Akik Yaman, Pisangan Timur, Pulogadung, Jakarta Timur. Sebanyak 20 petak rumah dan kontrakan ludes diamuk api, Minggu (11/6) dini hari.

Kasi Ops Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Kota Administrasi Jakarta Selatan, Gatot Sulaeman mengatakan, penyebab kebakaran diduga berasal dari korsleting listrik di area TV pada Minggu (11/6) sekitar pukul 03.13 WIB.

“Pelapor kebakaran warga sekitar Wandi Prayoga, sedangkan luas area terbakar sekutar 350 meter persegi milik Sugito, Ashat, Edi, Rositi, Inah, Nanda, Saidin, Rosidin dan 12 rumah kontrakan milik Hj. Neneng dengan total kerugian mencapai sekitar Rp1 miliar,” kata Gatot dikonfirmasi ipol.id, Minggu (11/6).

Kronologisnya, menurut saksi mata, saat sedang tertidur lalu terbangun karena udara di sekitar lokasi terasa panas dan ternyata sudah terjadi penyalaan api yang cukup besar di ruang TV rumah kontrakan Hj Neneng yang dihuni Nisa.

Dalam peristiwa penyalaan api di lokasi, Gatot menjelaskan, dikerahkan kendaraan operasional Damkar sebanyak 17 Unit pompa dan pendukung bersamaan 85 personel.

“Awal pemadaman pada Pukul 03.19 WIB dan api berhasil dilokalisir pada jam 03.53 WIB serta pendinginan Pukul 04.13 WIB, akhir pemadaman pada jam 06.02 WIB hingga status hijau di lokasi,” ungkap Gatot.

Atas peristiwa kebakaran tersebut, berdampak pada puluhan warga korban kebakaran mengungsi ditenda pengungsian milik Dinas Sosial dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta di Jalan Ahmad Yani, Pulogadung.

Para korban selamat mendapatkan bantuan berupa pakaian, makanan dan minuman serta kebutuhan lainnya. “Untuk korban jiwa nihil, dan terselamatkan ada sebanyak 24 Kepala Keluarga (KK), 84 jiwa,” tutup Gatot. (Joesvicar Iqbal)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait