22 April 2025 - 23:07 23:07
Search

Kemenhub akan Libatkan TNI dan Polri Tutup Jalur Mudik

WartaPenaNews, Jakarta – Kementerian Perhubungan (Kemenhub) berencana melibatkan TNI dan Polri untuk mencegah masyarakat melakukan mudik saat lebaran atau perayaan hari raya Idul Fitri di tengah wabah virus corona covid-19. Meski begitu, kebijakan pelarangan mudik itu sendiri belum diputuskan apakah akan dalam bentuk pelarangan berlandaskan hukum atau hanya sebatas imbauan.

“Namun terhadap pelarangan ini kita harap keputusan lebih lanjut akan ada forumnya dari beberapa menteri termasuk hingga sampai ke presiden,” kata Direktur Jenderal Hubungan Darat Kemenhub Budi Setiyadi saat telekonferensi, Jumat, 27 Maret 2020.

Budi mengatakan, meski belum ada keputusan resmi, Kemenhub bersama dengan TNI/Polri telah menyiapkan sejumlah skema untuk mencegah mudik tersebut.

Baca Juga: Cegah Penyebaran Covid-19 Lindungi Diri dengan Antiseptik Terpercaya

Salah satunya adalah dengan meletakkan sekat-sekat atau penutupan di setiap akses pintu keluar dari arah Jakarta-Bogor-Tangerang-Depok-Bekasi atau Jabodetabek.

Itu termasuk untuk akses jalan tol, jalan nasional, hingga jalan arteri. Juga di tempat-tempat kendaraan umum seperti terminal bus, kereta hingga pesawat.

“Artinya kalau diputuskan larangan, kita siapkan sekat-sekat di mana akan ditutup baik oleh TNI/Polri, Kemenhub, baik yang gunakan jalan nasional, tol, arteri mereka kalau sudah terlanjur kita kembalikan,” katanya.

Budi menegaskan, kebijakan itu ditempuh guna memutus mata rantai penyebaran wabah Virus Corona (Covid-19). Sebab, penyebaran wabah itu saat ini semakin cepat dan pesat ke sejumlah wilayah. (mus)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait