22 April 2025 - 23:06 23:06
Search

Ketua DPRD DKI Khawatir soal Pembangunan Sirkuit Formula E

WartaPenaNews, Jakarta – Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi khawatir dengan gelaran Formula E. Sebab, sampai saat ini sirkuit belum juga dibangun setelah penentuan lokasi, yakni di Ancol.

Bagi Prasetyo, pembangunan sirkuit tidak bisa dilakukan dalam waktu yang sangat singkat. Perlu banyak pertimbangan dan penilaian agar keamanan terjamin.

“Enggak rasional dengan 3 bulan dibangun, rasionalnya 2 tahun bos, harus yang mateng,” kata Prasetyo di Gedung DPRD DKI Jakarta, Rabu (26/1).

Prasetyo mengatakan, sebuah sirkuit balap Formula E harus dibangun dengan kualitas terbaik agar tidak membahayakan pebalap. Menurutnya waktu 3 bulan tidak cukup untuk membuat sebuah lintasan dengan kualitas internasional.

“Saya tahu, buat trek balap bukan kayak buat lintasan Tamiya,” jelas politikus PDI-P yang akrab dipanggil Pras itu.

Dia terlibat dalam pembangunan Sirkuit Internasional Mandalika. Ketertarikannya pada dunia balap juga membuatnya paham tentang dunia adu kecepatan tersebut.

Menurutnya, Jakarta E-Prix yang akan digelar kurang lebih 127 hari lagi ini tidak rasional. Ia mengaku tidak yakin sirkuit bisa selesai dibangun tepat waktu.

“Saya ini adviser consultant Mandalika, saya tahu,” jelas Pras.

Rencananya, pembangunan sirkuit Formula E ini dikerjakan mulai Februari bulan depan dengan target pengerjaan 3 bulan.

“Target kami adalah tiga bulan (pengerjaan). Jadi Februari, Maret, April, diharapkan selesai,” kata Direktur Pengelolaan Aset Jakpro sekaligus Managing Director Formula E Gunung Kartiko di Ruang Rapat Komisi B, Senin (24/1).

Saat ini proses pembangunan sirkuit sedang dalam tahap tender ulang setelah sempat gagal 4 Januari 2022. Tender ulang dilakukan karena adanya perbaikan spefisikasi teknis. (mus)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait