22 April 2025 - 03:28 3:28
Search

KPK Hari Ini Hadirkan Sejumlah Pegawai Kementan Jadi Saksi di Sidang SYL

WARTAPENANEWS.COM –  Jaksa Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menghadirkan sejumlah saksi lanjutan kasus gratifikasi dan pemerasan dengan terdakwa mantan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL). Ada 8 saksi yang dihadirkan pada sidang kali ini.

“Masih dalam rangkaian membuktikan unsur-unsur pasal dalam dakwaan Tim Jaksa dengan Terdakwa Syahrul Yasin Limpo dkk, hari ini (22/5) dihadirkan saksi-saksi,” kata Kabag Pemberitaan KPK Ali Fikri, Rabu (22/5/2024).

Adapun delapan saksi yang dihadirkan, lanjut Ali, terdiri dari 2 pihak swasta, 5 pegawai Kementan dan protokol Kementan.

Berikut daftar saksi-saksi yang dihadirkan di Sidang SYL hari ini:

– Fadjry Djufry (Kepala Badan Standarisasi Instrumen Pertanian).

– Bekti Subagja (Kepala Bagian Umum Sekretariat Badan Penelitian dan Pengembangan Pertanian).

– Zulkifli (Kepala Biro Organisasi dan Kepegawaian Kementan RI).

– Rininta Octarini(Protokol Menteri Pertanian).

– Rio Nugraha (Staf Biro Umum dan Pengadaan / Staf Khusus Mentan).

– Firmansyah (Ketua Tim Ketatausahaan Sekjen dan Staf Ahli Menteri).

– Hendra Putra (Direktur PT Haka Cipta Loka dan Haka Loka).

– Fajar Noviansyah (Direktur CV Maksima Selaras Budi).

Sebagai informasi, dalam surat dakwaan, diduga SYL menerima gratifikasi senilai Rp44,5 miliar. Jumlah tersebut didapatkan dari patungan pejabat eselon I dan 20% dari anggaran di masing-masing Sekretariat, Direktorat, dan Badan pada Kementan. (mus)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait