8 May 2024 - 11:39 11:39

Lapangan Kerja di Negara Ini Banyak Eksploitasi Migran

WartaPenaNews, Australia – Sembilan dari 10 iklan lowongan kerja (loker) yang ditulis dalam bahasa asing dan menargetkan pekerja migran di Australia, secara terang-terangan menawarkan gaji di bawah ketentuan upah minimum.

Survei dilakukan terhadap 3.000 iklan lowongan kerja di Australia dalam bahasa Mandarin dan Spanyol. Hasil temuan survei menemukan 88 persen di antaranya menawarkan upah di bawah ketentuan badan pengawas ketenagakerjaan Australia sudah mengajukan gugatan atas nama 24 pekerja migran.

Kalangan serikat pekerja Australia menyebut ini mencerminkan semakin meningkatnya eksploitasi terhadap pekerja migran selama masa pandemi COVID-19.

Serikat pekerja Unions NSW melakukan survei terhadap 3.000 iklan lowongan kerja dalam bahasa asing seperti Mandarin dan Spanyol dan menemukan 88 persen iklan menawarkan gaji yang ilegal.

Survei juga menyebutkan lowongan kerja di sektor industri konstruksi dan “cleaning service” merupakan pelanggar terburuk.

Hasil survei menemukan iklan lowongan kerja yang menawarkan tarif gaji ilegal mengalami peningkatan lebih dari 14 persen selama pandemi COVID-19

Sementara itu, badan pengawas ketenagakerjaan di Australia, Fair Work Ombudsman (FWO), telah berupaya mengurangi penyelesaian perselisihan dan menghentikan kegiatan inspeksi langsung terhadap perusahaan.

Seorang pekerja asal Chili, sebut saja Anna, merupakan satu dari lebih sejuta pekerja migran di Australia saat ini.

Ia mendapatkan pekerjaan di bidang pelayanan kebersihan dengan bayaran murah.

Perempuan berusia 30 tahun, yang memiliki pengalaman profesional selama dua tahun dan sedang kuliah di Sydney, belum lama ini mencari lowongan kerja melalui situs “Gumtree”.

“Saya melihat sebuah iklan yang mencari pekerja berpengalaman,” katanya.

“Dia langsung menerima dan meminta saya mulai uji coba bekerja keesokan harinya,” ujar Anna. (mus)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
8 May 2024 - 10:12
Begini Pengakuan OB Klinik Kecantikan Richard Lee

WARTAPENANEWS.COM – Pada Jumat (26/4), dokter sekaligus influencer Richard Lee memviralkan pencurian yang terjadi di klinik kecantikan miliknya, Athena, yang berada di Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar). Sembari menunjukkan rekaman

01
|
8 May 2024 - 09:36
Kepergok Mencuri, Maling Motor Ini Dihakimi Warga

WARTAPENANEWS.COM – Seorang pria berinisial MS (43) jadi bulan-bulanan warga karena diduga hendak mencuri motor di Jalan Baru Tumbuh, Kelurahan Tugu Selatan, Jakarta Utara, pada Senin (6/5) malam. "Telah diamankan

02
|
8 May 2024 - 09:11
Jabodetabek Hari Ini Diprediksi Berawan, Suhunya Capai 34 Derajat Celsius

WARTAPENANEWS.COM –  BMKG mengeluarkan prakiraan cuaca untuk wilayah Jabodetabek pada Rabu (8/5). Sebagian besar wilayah akan diprediksi berawan, tapi suhunya mencapai 34 derajat celsius. Di Jakarta, pagi ini cuaca diprediksi

03