23 April 2024 - 19:35 19:35

Laporan Keuangan SKK Migas, Raih Predikat Audit Tertinggi

WartaPenaNews, Jakarta – Laporan Keuangan Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Hulu Minyak dan Ga s Bumi (SKK Migas) Tahun 2019 kembali meraih Opini Wajar Tanpa Modifikasian (Unmodified Opinion). Opini ini menunjukan keberhasilan SKK Migas mempertahankan predikat tertinggi sesuai Standar Audit yang diterbitkan oleh Institut Akuntan Publik Indonesia (IAPI)

Opini Laporan Keuangan SKK Migas tahun 2019 dikeluarkan oleh Kantor Akuntan Publik (KAP) Amir Abadi Jusuf, Mawar dan Rekan (afiliasi RSM). Penyerahan laporan Auditor Independen diberikan langsung Kantor Akuntan Publik kepada Manajemen SKK Migas pada 13 Maret 2020.

Baca Juga: Balita Positif Corona di Riau Diizinkan Ditemani Orangtua

Dalam laporannya, Kantor Akuntan Publik menyatakan bahwa laporan keuangan SKK Migas per 31 Desember 2019 telah disajikan secara wajar dalam semua hal yang material. Artinya posisi keuangan SKK Migas , serta aktivitas keuangan dan arus kas nya telah sesuai dengan Standar Akuntansi Keuangan di Indonesia.

“Manajemen SKK Migas memberikan apresiasi tinggi terhadap keberhasilan ini, karena membuktikan pekerja SKK Migas bekerja secara akuntabel dan benar,” kata Kepala SKK Migas Dwi Soetjipto di Jakarta, Rabu, (22/4).

SKK migas berhasil mempertahankan predikat Opini Wajar Tanpa Modifikasian dari Kantor Akuntan Publik (KAP) selama 4 (empat) tahun berturut-turut yaitu pada tahun 2016, 2017, 2018 dan 2019. (*)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
17 April 2024 - 14:51
Kemhan Kembali Beli Kapal Perang

WARTAPENANEWS.COM -  Kementerian Pertahanan RI menandatangani kontak pengadaan kapal perang canggih fregat jenis FREMM (Frigate European Multi-Mission). Total ada dua unit kapal yang dibeli Kemhan. Kemhan RI menjelaskan, pengadaan kapal

01
|
17 April 2024 - 14:11
Diduga Sakit Hati, Suami Bunuh Istri dengan 17 Tusukan

WARTAPENANEWS.COM -  Sakit hati gegara orangtuanya kerap dihina, seorang suami di Kabupaten Pelalawan, Riau nekat menghabisi nyawa istrinya dengan menikam 17 tusukan di kamar mandi rumah saudaranya. Dalam hitungan jam,

02
|
17 April 2024 - 13:14
Satu Terduga Pembunuh Pria Bersimbah Darah di Sampang Ditangkap

WARTAPENANEWS.COM - Polisi berhasil mengamankan satu pelaku dugaan pembunuhan di Desa Jelgung, Kecamatan Robatal, Sampang Madura, Rabu (17/4/2023). Peristiwa berdarah itu menimpa korban IA (26) warga banyusokah, Kecamatan Ketapang, Sampang,

03