20 April 2025 - 22:32 22:32
Search

Makan Bergizi Gratis, Siswa SD: Enak Banget

WARTAPENANEWS.COM – Ratusan anak SDN Gunung 01 Pagi di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan mendapatkan makan bergizi gratis dari Pemprov Jakarta pada Selasa (3/9/2024) pagi. Anak-anak sekolah itu mengaku senang dan enak karena mendapatkan makanan gratis.

“Enak, senang, suka sama makanannya,” ujar salah seorang anak Kelas 1A, Alifa di lokasi, Selasa (3/9/2024).

Berdasarkan pantauan, para anak-anak SDN Gunung 01 Pagi itu tampak senang dengan makan bergizi yang diberikan Pemprov Jakarta. Semua anak-anak memakan santapan tersebut dengan lahap.

Bahkan, anak-anak yang pada saat sebelum berangkat sekolah telah sarapan pun tetap lahap memakan makanan tersebut. Seperti yang dialami oleh anak kelas 1B, Khalif, yang mana sebelum berangkat dia telah makan telur.

“Enak banget ini, mantab. Udah makan sebelum berangkat, tapi enak,” kata Khalif sambil mengacungkan jempolnya.

Makanan bergizi yang dibagikan berupa nasi goreng, sisiran telur dan ayam, timun, serta jeruk. Berdasarkan pantauan, Pj Gubernur Jakarta, Heru Budi Hartono mendatangi SDN Gunung 01 Pagi dengan didampingi Wali Kota Jakarta Selatan, Munjirin. Pasalnya, Pemprov Jakarta tengah melaksanakan program makan bergizi gratis untuk anak-anak sekolah.

Heru Budi didampingi Munjirin pun memasuki kelas-kelas di sekolah tersebut. Keduanya tampak duduk bersama dengan anak-anak sekolah dan berbincang dengan mereka. Keduanya hendak memantau kegiatan makan bergizi gratis di sekolah itu. (mus)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait