19 April 2025 - 20:21 20:21
Search

Marak Jasad Bayi Hebohkan Warga Jakarta Timur, Terkini Petugas Kebersihan Temukan di Duren Sawit

Warga dan pedagang buah di sekitaran di Kali Baru, Ciracas, Jakarta Timur beberapa hari lalu dihebohkan adanya temuan jasad bayi hingga polisi datang mengamankan dan memasang garis police line di TKP. Foto: Ist

IPOL.ID – Warga di Jalan Nusa Indah IV, Kelurahan Malaka Jaya, Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur pada Minggu (2/7) siang dihebohkan adanya temuan sesosok mayat bayi di saluran air lingkungan setempat.

Jasad bayi berjenis kelamin perempuan dalam keadaan sudah membusuk ditemukan petugas kebersihan lingkungan saat hendak membersihkan saluran air.

“Pas lagi bersih-bersih saya lihat ada yang tersangkut di besi saluran air. Awalnya saya kira itu jeroan sapi begitulah,” ungkap petugas kebersihan, Hendri di Duren Sawit, Minggu (2/7) siang.

Namun setelah dilihat lebih dekat, dia kaget karena mendapati bahwa yang tersangkut pada saringan saluran air tersebut merupakan jasad bayi perempuan.

Kemudian temuan itu dilaporkan ke warga, pengurus lingkungan, serta jajaran Polsek Duren Sawit. Tak lama berselang aparat datang ke lokasi untuk melakukan olah TKP dan mengevakuasi jasad bayi.

“Saya panggil warga, dilihat lebih dekat ternyata memang bayi. Dari situ baru dilaporkan ke pak RT. Enggak tahu juga dibuang di mana sampai bisa tersangkut di saringan,” tukas Hendri.

Diduga bayi​ yang sengaja dibuang orang tuanya tersebut sudah sekitar dua hari meninggal dunia sebelum ditemukan. Akibat dari jasad korban telah mengalami proses pembusukan.

Kini jasad korban sudah dibawa ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta Pusat untuk dilakukan autopsi keperluan penyidikan dilakukan jajaran Unit Reskrim Polsek Duren Sawit.

“Tadi langsung dibawa sama polisi sih, dibawa sama mobil jenazah,” kata Hendri.

Sebelumnya, jasad bayi menghebohkan warga setempat dan pedagang buah di sekitaran di Kali Baru, Ciracas, Jakarta Timur beberapa hari lalu. Kejadian bayi mengambang di kali tersebut sempat membuat kemacetan arus lalu lintas dari arah Pasar Rebo menuju arah Kramat Jati.

Kemudian kejadian temuan bayi berjenis kelamin laki-laki juga ditemukan mengambang di aliran Kali Cipinang di kawasan RT 6/7, Makasar. Kuat diduga bayi malang itu sengaja dibuang orang tuanya yang tidak bertanggung jawab.

Ketua RT 6/7, Makasar, Sangadi mengatakan, kali pertama mayat bayi ditemukan sejumlah anak yang tengah bermain di tepi kali. Awalnya dikira boneka, namun mengetahui ternyata mayat bayi langsung dilaporkan ke pengurus lingkungan.

“Diduga mayat bayi sudah berada di aliran kali dalam waktu lebih dari dua hari dan sengaja dibuang orang tuanya yang tidak bertanggung jawab,” ungkap Sangadi pada wartawan di Makasar.

Sementara itu, mayat bayi telah dievakuasi petugas terkait ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) dan guna kepentingan penyelidikan kasusnya ditangani aparat Polsek Makasar. (Joesvicar Iqbal)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait