26 April 2024 - 18:20 18:20

Menang Atas Brighton & Hove Albion, MU Tantang Man City di Final Piala FA

wartapenanews.com – Manchester United menantang Manchester City di partai final Piala FA usai menang adu penalti 7-6 (0-0) atas Brighton & Hove Albion dalam laga semifinal yang berlangsung di Stadion Wembley, London, Senin (24/4/2023) dini hari WIB.

Brighton memulai pertandingan dengan menebar ancaman ke lini pertahanan MU. Dua peluang didapat oleh Alexis Mac Allister dan Julio Enciso, tetapi belum berbuah gol.

Setan Merah baru mendapatkan peluang pada menit ke-14. Bruno Fernandes melepaskan tembakan dari luar kotak penalti yang masih bisa diamankan Robert Sanchez.

Pertandingan antara kedua tim kemudian berjalan alot. Brighton dan MU minim menciptakan peluang hingga pertengahan babak pertama.

MU bisa memegang kendali permainan mendekati akhir babak pertama. Dominasi itu berujung setidaknya tiga peluang yang didapat Fernandes, Anthony Martial, dan Christian Eriksen tetapi tak satupun yang menjadi gol.

Memasuki babak kedua, dominasi permainan dipegang oleh Brighton. Sederet peluang didapat The Seagulls tetapi belum mampu membobol gawang David de Gea yang bermain impresif dalam laga ini.

MU perlahan bisa keluar dari tekanan Brighton. Satu peluang didapatkan Antony tetapi tembakannya masih terlalu lemah dan mudah diamankan Sanchez pada menit ke-64.

Kedua tim bergantian melancarkan serangan di sisa waktu babak kedua. Namun tidak ada gol yang bisa tercipta dan pertandingan harus berlanjut ke perpanjangan waktu.

MU mendapatkan peluang emas jelang akhir babak pertama perpanjangan waktu. Tembakan keras Marcus Rashford yang mengarah ke sudut kiri gawang mampu digagalkan dengan gemilang oleh Sanchez.

Brighton dan MU tidak bisa mencetak gol hingga babak perpanjangan waktu berakhir. Penentuan pemenang laga ini harus dilanjutkan ke babak adu penalti.

Dalam drama adu penalti tujuh eksekutor MU sukses menjalankan tugasnya yakni Casemiro, Diogo Dalot, Jadon Sancho, Marcus Rashford, Marcel Sabitzer, Wout Weghorst, dan Victor Lindelof.

Sementara Solly March jadi satu-satunya pemain Brighton yang gagal menendang penalti dan otomatis membuat MU akan menantang Man City di final Piala FA yang bakal digelar di Stadion Wembley pada 3 Juni mendatang.  (mus)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
26 April 2024 - 12:10
Usai Dicekoki Ekstasi & Sabu, Remaja di Hotel Senopati Meregang Nyawa

WARTAPENANEWS.COM – Polisi menyebut remaja berusia 16 tahun yang tewas di salah satu hotel kawasan Senopati, Jakarta Selatan, sempat dicekoki beberapa jenis narkoba. "Baik korban yang meninggal atau pun hidup,

01
|
26 April 2024 - 11:12
Imbas Kebrutalan Israel, Begini Suasana Kota Hantu di Palestina

WARTAPENANEWS.COM – Belum ada tanda tanda kapan Israel akan menghentikan kekejaman yang mereka lakukan di tanah Palestina. Mereka tidak saja menghilangkan puluhan ribu nyawa, menghancurkan gedung, membatasi ibadah umat Islam

02
|
26 April 2024 - 10:13
Warga Kalimantan Enggan Jual Tanahnya untuk Pembangunan IKN

WARTAPENANEWS.COM –  Menteri Agraria dan Tata Ruang Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengungkapkan salah satu tantangan pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) adalah masalah tanah. Sebab masih ada sebagian warga Kaimantan yang

03